Tips Cara Efektif Mengatasi Burung Kenari yang hanya Ngeriwik

Tips Cara Efektif Mengatasi Burung Kenari yang hanya Ngeriwik - Burung Kenari yang ngeriwik merupakan hal yang wajar bagi seekor burung muda atau anakan. Pasalnya ngeriwik itu alamiah bagi Kenari muda yang sedang belajar berkicau, sebelum akhirnya ia mampu berbunyi dengan suara kicauan yang keras, ngerol dan gacor. Bila usianya sudah mencapai 7 hingga 8 bulanan, maka tentunya yang diinginkan adalah kenari tersebut senang berkicau/ rajin gacor/ rajin berbunyi. Pada usia tersebut, burung kenari biasanya sudah tergolong dewasa, sehingga sudah saatnya untuk gacor.

Namun bila kenari peliharaan anda hanya ngriwik meskipun usianya sudah 7 bulan bahkan lebih, itu adalah masalah lama yang sering dialami oleh para pecinta kenari. Berdasarkan pengalaman bahwa burung kenari memiliki tahapan tersendiri yang berkaitan dengan kemampuannya untuk berbunyi. Biasanya kenari yang masuk usia 5 bulan akan belajar berkicau dengan sedikit suara yaitu ngeriwik.ketika usianya sudah memasuki usia 6-7 bulanan, maka suara berkicaunya jadi tambah keras dan jelas hingga akhirnya Kenari mampu berkicau ngerol dan ngeplong serta suaranya terdengar keras dan merdu dengan kata lain Gacor. Simak Cara Merawat Dan Melatih Kenari Agar Gacor Dan Ngeroll Panjang.

http://miefbird.blogspot.com/2016/07/tips-cara-efektif-mengatasi-burung.htm
Tips Cara Efektif Mengatasi Burung Kenari yang hanya Ngeriwik

Sedangkan di usia 7 bulan ke atas kenari seharusnya sudah rajin berkicau, dan variasi kicauannya sesuai dengan isian yang kita berikan. Namun apabila kenari kesayangan anda yang seharusnya sudah lancar berkicau tetapi masih ngeriwik, maka bisa anda coba beberapa Tips Cara Efektif Mengatasi Burung Kenari yang hanya Ngeriwik berikut ini:


1.   Pertama pastikan dulu bahwa kenari anda adalah kenari jantan. Dan jika sudah terbukti itu adalah jantan, maka anda bisa merubah pola perawatan hariannya.

2.   Pakan kenari yang bisa anda berikan antara lain canary seed dicampur dengan bijian hitam dan niger seed. Tujuannya untuk merangsang birahi kenari. Simak Tips Meracik Dan Menu Pakan Harian Kenari Cepat Gacor.

3.   Frekuensi mandi bisa anda tingkatkan. Misalnya yang biasanya sekali sehari bisa dinaikkan menjadi 2 kali sehari, pagi dan sore.

4.   Penjemuran juga bisa ditambah durasinya. Pagi hari 1-2 jam (maksimal jam 10 siang), dan sore hari 30 menit-1 jam.

5.   Berikan pakan pada kenari berupa buah-buahan segar dan sayur-sayuran saat dijemur/diangin-anginkan. Sayuran dan buah-buahan mengandung nutrisi yang bagus untuk kenari, dan juga bisa menghilangkan dahak yang mungkin saja ada di tenggorokan kenari. Dahak bisa membuat suara kenari menjadi pelan/lirih, dan terdengar seperti ngriwik. Simak Manfaat Buah Apel Untuk Burung Kenari.

8.   Anda bisa mencoba mendekatkan kenari yang hanya ngriwik dengan kenari yang bersuara lantang/keras agar kenari yang ngriwik terpancing.

6.   Selada dan telur rebus bisa anda berikan seminggu 2 kali.

7.   Kenari ngriwik bisa disebabkan karena obesitas (kegemukan) karena pernapasannya terganggu. Maka solusinya bisa dengan tiga cara, yaitu : mengatur porsi makananagar tidak berlebihan, menjemur kenari selama 3 jam, dan menaruh kenari dalam sangkar umbaran yang lebih besar (sekitar 1,5 x 2 meter).

9.   Berikan suplemen khusus kenari yang berfungsi untuk meningkatkan birahinya. Simak Menyiasati Kenari Dengan Jamu Tradisional Agar Tetap Prima

Cara-cara di atas mungkin sudah ada yang pernah mencobanya. Tetapi bagi yang belum pernah mencobanya, silakan saja dicoba Tips Cara Efektif Mengatasi Burung Kenari yang hanya Ngeriwik di atas. Selamat mencoba. Semoga bermanfaat!!!

0 Response to "Tips Cara Efektif Mengatasi Burung Kenari yang hanya Ngeriwik"

Post a Comment

STTB