Merawat Cucak Hijau Saat Musim Penghujan

Merawat Cucak Hijau Saat Musim Penghujan, Indonesia pada umumnya didominasi oleh dua iklim yang mempengaruhi cuaca di Indonesia dalam setahun. Dimana musim kemarau dimulai dari bulan Mei sampai dengan bulan September, sedangkan musim hujan diawali di bulan November sampai dengan bulan April.
Seringnya hujan yang turun dalam musim penghujan membuat beberapa hewan lebih sering bersembunyi dan menghindar dari hujan yang turun. Tak terkecuali dengan burung, yang salah satunya adalah jenis Cucak hijau. Karena cuaca dalam musim penghujan yang sukar ditebak, membuat burung seringkali menjadi stres dan tidak fit.
Hal ini juga mengakibatkan para penikmat kicauan burung – burung ini pun seringkali mengurungkan niatnya dalam melakukan kegiatan di luar ruangan yang berkaitan dengan burung – burung peliharaannya. Hujan mendadak, serta kondisi cuaca yang terkadang berubah membuat persiapan untuk penyelengaraan adu kecantikan suara burung pun urung dilakukan.
merawat cucak hijau saat musim penghujan

Merawat Cucak Hijau Saat Musim Penghujan

Hal ini karena kondisi arena yang berada di ruang terbuka yang rentan akan terkena hujan yang turun, sehingga ditakutkan akan membahasi sangkar dari burung tersebut, maupun membasahi burung itu sendiri, dimana nantinya akan membuat burung Cucak hijau menjadi sakit dan tidak dapat mengeluarkan suara yang merdu.
Ada beberapa tips yang disajikan untuk membuat peliharaan anda, yakni burung Cucak hiaju selalu tampil dengan baik dan konsisten, diantaranya :
  • Senantiasa tempatkanlah burung Cucak hijau anda pada tempat yang cukup penerangan, serta tidak lembab maupun basah, hal ini bisa memacu terjadinya hawa dingin yang menyebabkan burung sakit.
  • Senantisa tutupila sangkar burung Cucak hijau dengan kain penutup sangkar, jika perlu tambahlah kain tersebut, guna memberikan hawa yang normal dan hangat pada burung.
  • Dalam cuaca yang tidak menentu, asupan makanan sangat penting bagi burung Cucak hijau, maka dari itu, perbanyaklah makanan esktra berupa jangkrik.
  • Berilah makanan tambahan seperti Ulat Hongkong. Hal ini diperlukan untuk menjaga tubuh burung agar senantiasa dalam keadaan normal.
  • Ketika cuaca sedang baik, dengan munculnya sinar matahari. Jemurlah burung Cucak hijau tersebut dibawah sinar matahari, untuk tetap menjaga kehangatan burung.
  • Bila cuaca sedang turun hujan, hendaknya jangan menaruh burung Cucak hijau dan sangkarnya di luar rumah, karena hal ini akan membuat burung menjadi kedinginan.
  • Ketika pelaksanakaan adu burung di lapngan terbuka, setidaknya berikanlah makanan berupa ulat Hongkong sebagai penjaga suhu tubuh agar tetap hangat.
demikian Merawat Cucak Hijau Saat Musim Penghujan semoga bermanfaat buat kita semua.

STTB