- Hari selasa dimandikan dan diberi jamu sehat/vitamin. Lalu dijemur 2 jam tanpa air minum. Setelah itu burung diangin-anginkan dan diberi minum.
- Hari sabtu diberi jamu gacor, lalu dijemur lagi tanpa air minum selama 2 jam. Lalu diangin-anginkan dan diberi minum.
informasi tips dan trik cara merawat burung kenari, kacer, murai batu, lovebird, ciblek, pleci, cucak ijo, cucak jenggot
Teknik Merawat Perkutut Sebelum Lomba
Pada dasarnya, perkutut manggung karena birahi. Dan itulah yang harus kita fasilitasi. Bisa dengan menjodohkannya dengan betina sejak masih muda, saat usia masih 3-4 bulan. Dan berikut adalah beberapa tips sederhana untuk mempersiapkan perkutut sebelum lomba. Kita asumsikan lomba diselenggarakan di hari minggu:
"Dasi Perkutut" Untuk Memperbaiki Suara
DASI PERKUTUT
Masalah pemakaian dasi burung perkutut lomba di Indonesia bukan hal yang tabu dan tidak dilarang, berikut ini secara jelas diutarakan bagaimana variasi setelan ikatan dileher dan tehnik pengikatan burung perkutut.
TEHNIK PENGIKATAN BURUNG PERKUTUT
Mengikat burung perkutut sudah menjadi tradisi atau kebiasaan untuk meningkatkan mutu anggung perkutut. Cara ini digunakan agar suara depan dan suara ujungnya menjadi lebih jelas dan baik. Akan tetapi,
ikatan bukan berarti bisa merubah burung yang tidak berkualitas menjadi burung berkualitas baik.
Burung yang mesti diikat antara lain yang suaranya sebagai berikut:
- Suara depan dan ujungnya kurang jelas. Walaupun dasar atau latar suara sudah bagus, burung dengan suara depan dan ujung yang kurang jelas perlu diikat agar dapat lebih baik lagi.
- Suara ujung noklak. Pada umumnya burung perkutut yang beralih ke dewasa mempunyai suara ujung yang noklak. Burung tersebut harus diikat agar noklaknya hilang dan menjadi tengkung yang baik.
Mengikat burung memang telah umum dilakukan orang, tetapi bukan berarti pekerjaan ini tergolong mudah. Dalam mengikat burung, diperlukan latihan dan keterampilan tersendiri serta juga memerlukan ketelitian, karena kalau tali yang untuk mengikat tersebut menindih bulu maka ikatan itu pun tak berarti. Tali tersebut harus menempel pada kulit tubuh burung dan mengenai gelembung suara agar berhasil baik.
Benang yang digunakan untuk mengikat bukan sembarang benang, tetapi benang yang agak besar dan harus mengandung nilon. Dipilih benang seperti ini karena benang tersebut tidak tajam sehingga tidak akan melukai kulit burung. Selai benang digunakan juga alat bantu untuk menyibak bulu. Alat ini bisa berupa bambu berdiameter 3 mm, bulu landak, gading, atau alat lainnya.
Cara pengikatan sebagai berikut:
1. Tali diikat mati dileher bagian bawah
Awalnya, tali dikalungkan pada lehar burung sebaiknya +/- 1,5 cm diatas pangkal leher (batas leher dengan tubuh). Lalu, tali diikat mati dengan berjarak +/- 0,5 cm dari kulit. Tali ini tidak boleh menindih bulu sehingga sebelum diikat, bulu harus disibakkan.
2. Kedua tali dilewatkan bawah sayap kanan kiri dan bertemu diatas punggung.
Satu benang dibawa kebawah sayap kanan, kemudian naik kepunggung melalui pangkal sayap. Demikian juga dengan benang satunya kesayap kiri. Letak tali dibawah sayap sebainya +/- 2 cm dari pangkal sayap.
3. Tali diikat mati diatas punggung.
Kedua tali akan bertemu diatas punggung. Diatas punggung kedua tali diikat mati dengan jarak +/- 0,5 cm dari kulit. Biasanya ikatan ini jarang sekaligus pas, jadi masih perlu digeser keatas atau kebawah sampai ketemu suara depan atau ujung yang dikehendaki. Bagi burung yang baru pertama kali diikat biasanya tidak tenang, kemungkinan karena rasa risih atau geli. Hal ini tak beda jauh dengan manusiaĆ yang baru pertama kali memakai kalung atau dasi.
Sumber : Sumarjoto, R; Merawat perkutut ternak dan perkutut konkurs; Cetakan 3; Jakarta: Penebar Swadaya, 2000; halaman 37 – 41
Berikut adalah beberapa foto dan ilustrasi gambar cara membuat dasi perkutut :
VARIASI SETELAN IKATAN DILEHER BURUNG PERKUTUT
Ikatan dileher perkutut ternyata tak hanya berfungsi untuk menghilangkan suara noklak dan melembutkan irama, tetapi melalui berbagai setelan posisi benang, bisa juga untuk berbagai keperluan, semisal untuk mengurangi “patah”, memanjangkan suara ujung (kung), atau mempertebal suara.
Agar suara ujung makin panjang, ikatan dileher bagian atas sebaiknya agak ditinggikan. Sementara posisi simpul dileher bawah dekat tembolok agak ditarik kebawah lagi mendekati dada. Konsekuensi dan posisi setelan ini suara noklak sesekali akan keluar bila gacor benar. Namun demikian, suara ujung ynag tadinya sering mendek jadi terselamatkan agak panjang. Posisi setelan leher bagian bawah ini juga berfungsi untuk menebalkan suara ujung yag tadinya tipis agar menjadi bergaung.
Besar kecilnya suara (volume) juga bisa ditrik melalui setelan ikatan dileher. Meski sifatnya hanya membantu dan tak bisa merubah secara drastis, karena bagaimanapun bakat lebih menentukan, beberapa posisi setelan ikatan atau membesarkan volume suara.
Adapun posisi setelan ikatan untuk volume suara itu adalah simpul dileher bagian bawah. Bila menginginkan volume suara menjadi agak besar, sebaiknya bentuk lingkaran benang agak membulat atau ikatan agak longgar. Model lingkaran ikatan demikian juga berfungsi untuk “menetapkan” volume agar tak mudah berubah-ubah dikondisi apapun.
Akan halnya burung bervolume besar hendak dikecilkan agar melengking cowong tinggal menyetel lagi posisi ikatannya. Yang ini tinggal merubah posisi aliran benang yang melingkar dileher bagian bawah dari berbentuk oval menjadi berbentuk leher botol terbalik.
Berikut ini adalah video instruksional acara membuat dasi perkutut, yang dilakukan oleh Pak Ujang, salah satu breeder ternama
Semoga artikel ini bermanfaat
Disarikan dari https://www.facebook.com/notes/burung-perkutut-klangenan/dasi-perkutut-1/1488125234770712
Suara Perkutut Berdasarkan Bentuk Badannya
1. Bentuk Leher panjang pada perkutut akan menghasilkan volume suara yang besar (kelas A); leher pendek pada perkutut akan memberikan suara kelas C. Tenggorokan mereka merupakan bagian penting bagi perkutut untuk membuat suara, ketika perkutut manggung, tenggorokan mereka akan membesar dan meniup udara dari dalam.
2. Perkutut yang memiliki bentuk hidung seperti hidung burung dara memiliki volume suara besar.
3. Ada garis tengah pada paruh burung perkutut, burung yang terdapat garis tebal pada paruhnya ,memiliki suara ujung (kung) yang pendek, burung yang terdapat garis tipis di paruhnya, memiliki suara ujung (kung) yang panjang.
4. volume suara kecil perkutut biasanya ditemukan pada burung perkutut yang memiliki paruh bagian atas lebih pendek daripada paruh bawah. Dan jika perkutut memiliki paruh simetris dan berukuran besar, itu akan memberikan suara kering tapi besar. Periksa baik-baik lidah perkutut, perkutut yang berlidah kecil biasanya kelas A dan perkutut lidah besar adalah kelas C.
5. Hal ini jarang ditemukan bahwa perkutut dengan tubuh kecil memiliki suara kelas A, tapi dengan tubuh besar banyak burung perkutut dapat memiliki suara class C dan beberapa memiliki suara classA tetapi ini tergantung pada garis genetik.
6. Perkutut dengan paruh yang memiliki bentuk baik dan ukuran paruhnya besar, setiap ujung paruh atas dan bawah sesuai dengan benar, serta memiliki lubang hidung panjang akan memberikan suara yang bagus.
7. Otot dada pada perkutut juga penting untuk diperhatikan, dapat memberi tahu kemampuan mereka untuk Kuuung (suara ujung) yang panjang. Perkutut yang sehat biasanya memiliki dada penuh dan luas. Mereka bisa mengeluarkan suara yang jernih.
8.Lihat bulu-bulu pada kedua sayap mereka, jika garis pada bulu satu jalur ( in-line). Ini berarti merpati ini memiliki perilaku agresif dan tidak takut dengan perkutut lainnya dalam artian memiliki mental yang bagus.
Tahapan Suara Perkutut
Tahapan suara perkutut dari piyek sampai bocor:
1. Ngikik: perkutut berbunyi Kwik Kwik Kwik Kwik
2. Dhuduk: perkutut berbunyi tut tut tut tut dan kadang berbunyi hur ke te kuk
3. Layu layu: perkutut berbunyi hur ke te kuk berulang ulang dengan jangka waktu 1 jam sampai 10 menit
4. Ngrenteng: perkutut berbunyi hur ke te kuk sampai 3 atau 4 kali berulang ulang dengan jangka waktu 10 menit.
5. Medoti: perkutut perkutut berbunyi hur ke te kuk sampai 5 atau 8kali berulang ulang dengan jangka waktu 5 sampai 10 menit kemudian jeda 15 sampai 30 menit berbunyi lagi
6. Manggung/bocor: perkutut mampu berbunyi terus menerus sampai satu jam tanpa berhenti. Pada awal manggung suara kurang stabil, namun lama kelamaan perkutut akan menemukan karakter sejati suaranya.
Perkutut lokal biasanya semakin tua justru anggungannya akan semakin kuat dan berkarakter, hingga mencapai usia 25 tahun lebih. Namun untuk perkutut bangkok biasanya 5 tahun ke atas suara akan mulai 'nggembos'.
Sekilas Tentang Perilaku Perkutut
Boleh percaya atau tidak. Namun sebenarnya alam melalui makhluk ciptaannya memberikan sinyal-sinyal tertentu ketika terjadi sebuah peristiwa alam yang spesifik. Apa yang dituliskan disini bukanlah kebenaran mutlak, tapi hanya proses ikhtiar agar kita semakin menghargai makhluk ciptaannya. Berlaku pada perkutut alam yang benar-benar ditangkap dari hutan.
1. Jika pemiliknya sering melakukan puasa maka perkutut alam yang peka juga akan menemani tidak mau makan dan minum.
2. Perkutut Alam dalam beberapa hari yang tidak mau makan, minum dan manggung namun terilihat sehat menandakan akan terjadi sesuatu yang tidak menyenangkan.
3. Perkutut pada jam kebiasaan manggung namun diam saat dirumah ada tamu sebaiknya anda sebagai pendengar yang baik.
4. Pada malam hari jika perkutut alam seperti kaget nabrak dinding kandang coba diamati pupil mata menjadi kecil atau posisi diam melihat dalam satu tempat seperti terpaku 10 menit sampai satu jam lebih menandakan ada sesuatu di lingkungan rumah.
Download Kumpulan Suara Burung
Download Kumpulan suara burung Gratis, silahkan download suara burung murai, kenari, lovebird, cucak ijo gratis di burungmaster.com, bagi anda pecinta burung kicauan suara burung memang menjadi salah satu hal yang bisa menggurangi stress setelah seharian bekerja maupun juga bisa di jadikan salah satu sumber penghasilan, selain itu beberapa suara burung bisa di jadikan umpan untuk memancing emosi atau kicauan burung kicauan yang anda miliki.
Salah satu suara burung yang sering di download adalah suara burung kacer, burung kacer memang menjadi salah satu burung yang bersifat fighter, burung kacer yang sudah jadi apabila mendengar suara kicauan burung kacer lain biasanya akan lang sung terpancing emosinya, bukan hanya burung kacer saja burung murai, cucak ijo dan bahakan burung prenjak yang sudah jadi apabila mendengar suara kicauan burungg yang sejenis biasanya emosinya juga ikut terpancing.
untuk mendownload suara burung yang anda ingginkan silahkan pilih link beberapa suara burung yang ada di bawah ini :
DownloadSuara Burung Kacer
Download Suara burung Lovebird
Download Suara Burung Kenari
Download Suara Burung Murai
Download Suara Burung Cucak Ijo
Download suara burung Pentet Download Suara Burung Pleci Download Suara Burung PrenjakDownload Suara Burung Cililin
jika anda menemukan link download suara burung yang tidak bisa di download silahkan tuliskan di kotak komentar di bawah atrikel ini, terimakasih salam kicau mania.
Burung bangau
Tips burung - Burung bangau atau orang jawa menyebutnya manuk kuntul merupakan jenis burung air, karena burung bangau menyukai daerah-daerah persawahan,rawa-rawa dan parit yang berair ketika mencari makanan kesehariannya.
Burung kuntul merupakan burung dari famili Ardeidae. Burung bangau memiliki ciri kaki dan leher yang panjang, namun yang unik pada bangau ketika terbang lehernya justru membentuk huruf S.
![]() |
Burung kuntul di daerah perairan mencari makan |
Sedangkan burung bangau dari famili Ciconiidae dan Threskiornithidae berbeda dengan burung Kuntul, kedua bangau tersebut ketika terbang justru akan meluruskan lehernya serta merentangkan kakinya.
![]() |
Burung bangau berburu makanan |
Burung kuntul juga merupakan jenis burung air seperti burung kareo padi, menyukai makanan seperti ikan-ikan kecil, katak kecil serta hewan-hewan invertebrata. Sedangkan burung kuntul kerbau atau yang bernama latin bubulcus ibis lebih menyukai serangga dengan ukuran lebih besar dan tidak terlalu tergantung dengan area berair.
Menurut seorang ilmuwan dari Kanada bernama Dr. Louis Lefebvre, burung kuntul merupakan salah satu burung dengan tingkat kecerdasan yang tinggi dibandingkan dengan burung-burung lainnya.
Menurut sumber artikel di wikipedia, sampai saat ini klasifikasi pasti untuk burung Kuntul masih terus menjadi perdebatan dan belum selesai untuk pengelompokannya berdasarkan spesies burung bangau atau Kuntul.
Sumber foto dan artikel : wikipedia.org
Sumber foto dan artikel : wikipedia.org
Cara Membuat Kandang Ternak Kenari Paling Murah
![]() |
Kandang Ternak Kenari |
Membuat kandang untuk beternak burung kenari sudah semestinya harus memperhatikan kenyamanan burung kenari.
Burung kenari dapat di katakan sebagai burung yang tidak rewel dalam pemeliharaannya. Jadi tidak membutuhkan perlakuan khusus, sehingga dalam membuat kandang ternak kenari tidak terlalu sulit.
Untuk membuat kandang ternak kenari, tidak ada ukuran baku yang harus di terapkan sebagai ukuran standar kandang untuk berkembang biaknya.
Asal tidak terlalu sempit dan nyaman, kenari akan tetap berkembang biak dengan baik. Tentu juga tidak boleh lupa, bahwa kebutuhan nutrisi burung kenari harus selalu di perhatikan sebagai faktor penunjang keberhasilan beternak burung kenari.
Wiraternak sendiri pernah melihat sebuah peternakan burung kenari di Jogjakarta, dengan ukuran kandang ternak kenari yang menurut wiraternak terlalu sempit.
Dengan ukuran panjang 30cm, lebar 40cm dan tinggi 40cm, kenari tetap dapat berkembang biak dengan baik. Bahkan kenari yang di pelihara tersebu adalah kenari F1 dan F2, bukan kenari-kenari lokal yang memiliki postur lebih kecil.
Seperti yang wiraternak tulis sebelumnya, tidak ada ukuran baku atau ukuran ideal dalam membuat kandang ternak kenari.
Ukuran dapat di katakan ideal ketika kenari yang Anda pelihara sehat dan menghasilkan anakan atau berkembang biak dengan baik.
Begitu juga dengan material atau bahan baku untuk membuat kandang, tidak ada aturan baku yang mengharuskan kandang ternak kenari di buat dari bahan baku tertentu.
Kandang untuk beternak burung kenari dapat di katakan ideal, apabila kandang peternakan burung kenari memiliki beberapa point di bawah ini.
Point di bawah ini juga dapat di jadikan sebagai barometer kandang ideal untuk beternak burung kenari.
1. Ruang Gerak Yang Memadai
Mengingat burung kenari yang di pelihara untuk tujuan ternak, maka ruang gerak dalam kandang kenari harus memadai.
Apabila kandang untuk beternak burung kenari yang terlalu sempit, ketika anak kenari sudah mulai keluar dari sarang, kandang kenari akan terasa penuh dan tidak nyaman bagi burung kenari tersebut.
Kandang ternak kenari yang terlalu sempit juga akan menghasilkan kadar amoniak yang tinggi.
2. Sirkulasi Udara Yang Bagus
Mendesain kandang ternak kenari harus memperhatikan sirkulasi udara yang bagus untuk kesehatan burung kenari yang di ternakkan.
Kurangnya sirkulasi udara, akan mengundang penyakit yang merugikan peternakan burung kenari.
Material yang di gunakan sebaiknya bukan material yang dapat mengurangi tingkat sirkulasi udara di dalam kandang ternak kenari.
Disamping material, penempatan kandang ternak kenari juga harus memperhatikan apakah tempat tersebut memiliki sirkulasi udara yang bagus atau tidak
3. Kandang Ternak Yang Tidak Terlalu Besar
Semakin besar kandang ternak burung kenari, maka akan semakin sulit dalam melakukan perawatan terhadap burung kenari yang Anda ternakkan.
Kecuali pada metode beternak burung kenari sistem koloni.
Kandang ternak kenari ideal adalah kandang ternak burung kenari yang tidak terlalu besar dan juga tidak terlalu kecil.
Apabila terlalu kecil, kandang akan terasa pengap dan sirkulasi udara tidak bagus. Apabila terlalu besar, Anda akan mengalami kesulitan dalam melakukan perawatan terhadap burung kenari yang harus mendapat perlakuan khusus.
Misal ada salah satu indukan kenari yang sakit, atau apabila peternakan menggunakan sistem kawin cabut,Anda akan kesulitan dalam menangkap pejantan untuk di pindahkan ke dalam kandang ternak kenari betina.
Anda dapat menggunakan kemampuan menjangkau tangan Anda sebagai ukuran dalam membuat kandang ternak kenari. Kalau tangan Anda mampu menjangkau setiap sisi dan sudut dari kandang ternak, maka kandang dapat di katakan memiliki ukuran yang sesuai.
4. Aman Bagi Burung
Usahakan jangan menggunakan kandang bambu yang di jual di pasaran dengan tingkat kehalusan jari-jari bambu yang buruk.
Kandang seperti ini sangat membahayakan bagi burung. Dalam memilih kandang untuk beternak, sebaiknya kandang yang di gunakan adalah kandang dengan jari-jari yang halus.
Selain kandang bambu, biasanya para peternak kenari menggunakan kandang dari kawat kasa atau streamin.
Untuk membuat kandang ternak kenari dengan kawat kasa, sebaiknya memilih kawat yang memiliki lapisan.
Kawat tanpa lapisan cenderung dapat melukai burung kenari yang Anda ternakkan.
Kandang Ternak Kenari Yang Paling Praktis
Beternak burung kenari tidak terlalu membutuhkan ruangan yang luas. Perkandangan yang di butuhkan pun tidak terlalu rumit dimana Anda harus mengikuti desain kandang dari para peternak burung kenari yang memiliki modal besar.
Berdasarkan pengalaman wiraternak sendiri dalam membuat kandang beternak kenari yang paling murah, adalah menggunakan kandang gantung.
Menggunakan kandang gantung untuk beternak burung kenari, produktifitasnya tidak jauh berbeda dengan menggunakan kandang besi atau kandang yang Anda desain sendiri.
Disamping itu, dengan menggunakan kandang gantung, Anda tidak memuang banyak waktu untuk membuat kandang ternak burung kenari.
Supaya lebih rapi, kandang gantung yang di gunakan sebagai kandang ternak burung kenari, di tempelkan berjajar di tembok.
Dengan menempelkan berjajar di tembok, ruangan yang Anda gunakan sebagai ruang beternak burung kenari dapat menampung jumlah kandang yang lebih banyak di bandingkan dengan menggantung kandang tersebut.
Harga pasaran kandang gantung berkisar antara 35ribu-45ribu per unitnya. Menggunakan kandang gantung untuk beternak burung kenari dapat menghemat anggaran pembuatan kandang.
Kalau membuat kandang ternak burung kenari dengan menggunakan triplek atau kawat kasa/streamin, tentu akan memakan dana lebih besar di banding menggunakan kandang gantung.
Kesimpulan
Kandang adalah sarana utama dalam setiap wirausaha peternakan, begitu juga dalam peternakan burung kenari.
Membuat kandang untuk beternak burung kenari tidak harus mahal, tidak harus mewah. Yang menjadi tujuan utama dalam beternak burung kenari adalah bagaimana kenari yang di ternak dapat memberikan produksi terbaiknya, sehingga keuntungan maksimal dapat di capai dalam wirausaha peternakan.
Salam sukses peternakan
Semoga bermanfaat
Burung kareo padi
Tips burung - Burung kareo padi mungkin bagi petani di Indonesia atau khususnya di daerah Banyumas Jawa Tengah biasa disebut dengan ayam-ayaman sawah. Kareo padi memiliki nama latin Amaurornis phoenicurus, merupakan burung yang masih masuk dalam keluarga Rallidae.
Burung kaero padi di dunia memiliki penyebaran di negara India, Tiongkok, Asia Tenggara, Philipina dan Indonesia. Sedangkan di Indonesia bisa kita temukan di Sulawesi, kawasan Sunda besar, NTT, Jawa Timur dan Jawa Tengah seperti di Banyumas.
![]() |
Kareo padi atau ayam-ayaman di hutan bakau |
Burung kareo padi atau biasa disebut ayam-ayaman sawah biasanya dapat kita jumpai di persawahan, hutan-hutan bakau, parit atau selokan di tepi jalan dan pada intinya pada daerah dengan lahan-lahan berair atau basah.
Karena menyukai lahan-lahan berair dan basah, menjadikan burung Kareo padi dikategorikan ke dalam jenis burung air seperti bangau atau di Jawa Tengah biasa disebut burung Kuntul.
Dewasa ini populasi burung Kareo padi di persawahan dan lahan berair lainnya sudah mulai sulit kita jumpai, selain dikarenakan perburuan, populasi kareo padi yang menghilang dari persawahan dikarenakan semakin banyaknya konsentrasi pestisida di perairan sawah. Konsentrasi pestisida yang tinggi tentunya mencemari lumpur, air dan juga mengurangi populasi cacing, serangga kecil dan siput-siput kecil yang merupakan makanan Kareo padi di persawahan.
Ciri burung Kareo padi.
Burung kareo padi memiliki ciri-ciri panjang tubuh sekitar 15 s/d 20cm, memiliki warna bulu coklat keabu-abuan tua dengan warna tenggorokan, muka dan bagian bulu dadanya berwarna putih. Bentuk tubuh Kareo padi cukup ramping dengan ekor yang pendek sedangkan paruh dan kakinya justru panjang. Untuk ukuran kaki burung Kareo padi termasuk kurus, tinggi dan panjang, sementara paruh panjang runcing dengan warna kuning gading.
Ciri lain dari Kareo padi yaitu, ketika berjalan di antara pohon padi, biasanya ekornya akan ditegakkan. Kareo padi ketika berjalan di antara semak-semak akan mengendap-endap, Kareo padi mampu bertelur sepanjang tahun.
Ketika kita berada di persawahan dan mendengar suara uwok...uwok dengan suara yang keras dan terkesang berisik maka itulah suara burung ayam-ayaman sawah atau Kareo padi. Selain uwok-uwok, Kareo padi juga berbunyi tuuurr...kruwak-kruwak atau peeer...peeerr...waak..waaak panjang baik siang dan kadang malam hari.
Habitat dan kebiasaan Kareo padi.
Burung ayam-ayaman ini biasanya hidup di dataran rendah hingga ketinggian mencapai 1.600 mdpl. Kareo padi sering kali terlihat sendiri di persawahan untuk mencari makan di daerah berair dengan cara mengendap-endap diantara semak-semak. Selain mengendap-endap diantara semak belukar.
Kareo padi suka memanjat pohon-pohon kecil untuk mencari makanan berupa serangga kecil. Burung ini baru akan keluar dari persembunyiannya ketika mencari makan saja, sarang Kareo padi biasanya berupa cekungan yang tidak dalam terbuat dari ranting-ranting kecil dan diletakkan di sekitar alang-alang, rerumputan tinggi dan semak belukar lebat. Artikel dan gambar disadur dari wikipedia.org
Umur pleci menentukan ketika dibawa lomba
Tips burung - Si mungil Pleci ini memang kian hari peminatnya semakin membludak, terbukti dari setiap ada event kontes lomba burung Pleci selalu tidak pernah sepi peserta. Rata-rata peminat dan peserta lomba menyukai mengikuti lomba burung karena tarif/tiket lomba yang terjangkau dan juga si mungil kacamata imut juga sangat praktis dan mudah perawatannya.
![]() |
Burung Pleci berumur |
Dahulu saya “penulis” sebenarnya menyukai burung Pleci hanya untuk teman Kenari yang waktu itu saya pelihara, namun dari hari ke hari justru semakin suka dengan burung kacamata ini. Selain rawatannya mudah, menyaksikan burung Pleci ketika sedang ngeroll teler dengan aneka suara isiannya ternyata sangat menyenangkan.
Dari sana saya mulai belajar perawatan dan karakter burung Pleci, saya belajar dan mencari sumber tentang burung Pleci melalui berbagai grup-grup online di internet maupun mengikuti komunitas-komunitas penyuka burung Pleci di kota saya di Cilacap.
Dari sering kumpul-kumpul dengan penyuka burung Pleci lainnya, kita jadi bisa banyak belajar tentang berbagai perawatan Pleci, karakter Pleci dan juga setelan Pleci ketika menjelang lomba maupun harian. Dan yang tidak kalah bergunanya yaitu kita juga bisa belajar memilih bahan di ombyokan atau bisa juga mencari burung siap lomba dari penyuka lain di dalam komunitas tersebut.
Sharing dan berbagi ilmu tentang burung Pleci untuk lomba menjadikan saya mengetahui ternyata faktor usia burung sangat menentukan kesiapan dan kualitas burung ketika dibawa pada sebuah kontes pleci. Menurut pemain-pemain Pleci senior, kita jangan berharap banyak ketika membawa burung muda ke dalam sebuah lomba atau kontes Pleci. Biasanya burung yang sudah siap lomba dan berkualitas ketika di atas gantangan rata-rata sudah berumur di atas 2 Tahunan.
Jadi ketika Sobat Pleci mania ingin memiliki burung untuk lomba, belilah burung yang sudah berumur dan siap dibawa lomba, jadi kita hanya tinggal memolesnya saja. Namun jika terpaksa memilih bahan dari ombyokan, pilihlah yang cukup umur dan jangan pilih burung yang masih muda atau sangat muda. Jika Anda memilih yang muda/sangat muda maka kondisikan dahulu beberapa tahun untuk digunakan sebagai gacoan kelak jika sudah matang/siap lomba.
cara menghilangkan Sisik / Medang Pada Burung
Burungmaster.com - Pernahkan anda memiliki burung yang kakinya bersisik / medang, dan di postingan kali burungmaster akan membahas tentang cara menghilangkan Sisik / Medang Pada Burung , bukan hanya pada burung yang sudah tua saja yang biasanya medang / bersisik pada kakinya, burung muda pun sebenarnya juga bisa memiliki sisik / medang di kakinya.
salah satu penyebab medan pada burung yang perlu anda ketahui adalah faktor kebersihan kandang, ya memang kandang yang kotor memang bisa menjadi salah satu sumber penyakit untuk burung kicauan anda, medang / sisik pada burung kicauan bisa di tularkan lewat tangkringan bekas yang pernah di pakai oleh burung yang memiliki sisik di kakinya.
jika tangkringan bekas tersebut belum di bersihkan ataupun tidak diganti besar kemungkinan beberapa bulan kemudian burung baru yang menggunakan tangkringan tersebut bisa jadi tertular dan mulai terlihat sisiknya / medang pada kaki burung tersebut.
![]() |
Contoh Kerak / bubuln pada kaki burung kacer |
nah bagaimana jika burung yang anda miliki sudah memiliki sisik / medang di kakinya sehingga tidak terlihat halus lagi, salah satu cara yang umum di lakukan adalah dengan cara mengobati kaki burung tersebut, hal pertama yang bisa anda lakukan adalah membersihkan kaki burung (sisik putih yang menempel di kaki burung tersebut ) mengunakan minyak kayu putih.
Kerak pada burung kacer
akan tetapi dalam membersihkan kaki burung tersebut ada hal yang perlu anda perhatikan yakni jangan sampai melukai kaki burung kicauan anda apalagi sampai keluar darah atau munculnya lecet pada kaki burung tersebut.
selain hal di atas ada beberapa cara / alternatif untuk membersihkan kerak pada kaki burung diantaranya :
- menyemprot dengan air garam
- mengolesi dengan kapur sirih
- mengelet dengan benar kaki medang kacer
kemudian bersihkan dengan menggunakan kapas / tisu untuk membersihkan sisa-sisa sisik yang tertempel di kaki burung. setelah itu jangan lupa untuk senantiasa membersihkan kandang dan juga memandikan burung secara rutin.
Mengenal burung cangkeling
Tips burung - Burung cangkeling merupakan burung asli Indonesia yang cukup populer di daerah pesundan atau sunda hingga dibuatlah sebuah lagu dengan salah satu liriknya Cing cangkeling.
Burung ini banyak digemari oleh penyuka kicau burung karena suaranya yang tajam keras dan juga perawatannya yang sangat mudah.
![]() |
Burung keling, camperling atau Cangkeling. sumber foto omkicau |
Cangkeling memiliki nama lain yaitu Camperling, dan ternyata burung Cangkeling masih dalam keluarga burung Jalak.
Perawatan burung cangkeling
Merawat burung Cangkeling yang masih dalam keluarga burung jalak rasanya tidak terlalu susah dan ribet, seperti halnya burung jalak, Camperling bisa kita berikan pakan berupa buah-buahan seperti pisang atau pepaya. Selain pisang dan pepaya, Cangkeling juga baik kita berikan pakan serangga berupa Jangkrik atau belalang sebagai ekstra foodingnya. Untuk pakan harian yang bisa kita andalkan terus di dalam sangkarnya, kita bisa sediakan voer kering sebagai pakan pokok dan penambah nutrisinya.
Beda jantan dan betina burung cangkeling
Untuk membedakan jenis kelamin burung Cangkeling dapat kita lihat dari warna pada bulu-bulunya, burung jantan biasanya berwarna hitam lebih pekat dengan matanya yang merah tajam sehingga terkesan galak dan seram.
![]() |
Perbedaan jantan dan betina secara fisiknya, sumber omkicau |
Sedangkan Cangkerling betina pada dadanya berwarna blirik/klawu, namun pada sayapnya tetap berwarna hitam. Cangkeling jantan dan betina keduanya sama-sama mampu berkicau dan bersuara variatif, seperti halnya burung-burung jalak lainnya.
Mengenal burung Cica kopi
Tips burung - Sekilas burung Cica kopi atau di daerah saya biasa disebut burung kopi-kopi memang mirip dengan burung jenis Poksai, dengan bentuk badan dan paruh yang menyerupai Poksai sehingga orang mengira Cica kopi merupakan burung Poksai coklat.
Burung cica kopi memiliki ekor yang panjang, kemudian bagian alis matanya berwarna putih dan paruh yang besar panjang dan melengkung mirip burung Poksai. Burung ini memang kurang diminati karena suaranya yang terkesan monoton, meskipun monoton tetapi suara burung Cica kopi cukup keras menyerupai burung Poksai.
![]() |
Burung cica kopi atau dikenal burung kopi-kopi |
Menurut sebuah sumber di blog burung juga, burung Cica kopi memiliki empat sub-spesies yang memiliki penyebaran berbeda-beda di daratan Melayu, yaitu :
- Pomatorhinus montanus occidentalis : memiliki penyebaran di sekitar semenanjung melayu hingga Sumatera.
- Pomatorhinus montanus bornensis : memiliki penyebaran dari Kalimantan hingga Bangka.
- Pomatorhinus montanus montanus : menyebar di sekitar Jawa Barat dan Tengah.
- Pomatorhinus montanus ottolanderi : memiliki penyebaran sekitar Jawa Timus hingga Pulau Bali.
Keempat sub spesies dari burung Cica Kopi di atas memiliki perilaku dan suara yang berbeda-beda, namun memiliki kedekatan secara taksonomi.
Habitat Cica kopi di alam liar
Cica kopi di daratan melayu banyak dan bisa dijumpai di daerah dengan semak, rerumputan pada perbukitan lembab dan daerah perhutanan dataran rendah. Namun demikian, Cica kopi juga bisa kita temukan di hutan-hutan skunder serta hutan-hutan bambu yang rimbun untuk mencari makanan berupa serangga-serangga, buah-buahan serta bebijian.
Hidup di alam liar, burung Cica kopi sering mencari makan secara berpasangan atau juga sering juga terlihat sendirian, namun kadang kala burung Cica kopi juga terlihat mencari makan atau berkeliaran dengan burung Poksai kuda sehingga menjadikan burung Cica kopi masih ada kekerabatan dengan burung Poksai.
Perawatan Cica kopi di rumah.
Cica kopi jika kita rawat dalam sangkar rumah, bisa kita berikan pakan berupa buah-buahan, serangga seperti jangkrik, ulat hongkong dan lain sebagainya. Jika Anda ingin burung ini rajin bunyi, pilihlah burung yang jinak dan jika bisa sediakan juga temannya yang dianggap sekerabatnya yaitu burung Poksai. Dengan adanya burung Poksai, menjadikan Cica kopi jadi lebih rajin berbunyi.
Cara Tercepat Memasukkan Semut Rangrang Ke Dalam Toples
Cara Tercepat Memasukkan Semut Rangrang Ke Dalam Toples
Ketika akan memulai budidaya kroto, beberapa peternak kroto pemula mengalami kesulitan dalam memindahkan koloni semut rangrang yang ada di dalam sarangnya untuk di masukkan ke dalam toples pemeliharaan.
Sebenarnya cara tercepat memindahkan koloni semut rangrang ke dalam toples sudah banyak yang mengetahui, hanya saja mungkin ada keterbatasan waktu untuk berbagi pengalaman dalam memindahkan koloni semut rangrang ke dalam toples.
Memasukkan koloni semut rangrang ke dalam toples ada dua cara, yaitu dengan cara membiarkan semut rangrang pindah dengan sendirinya mencari tempat bersarang yang baru dan dengan cara memaksa semut rangrang untuk mau tinggal di dalam toples.
Dalam memindahkan koloni semut rangrang, wiraternak lebih sering menggunakan cara yang kedua, yaitu dengan cara memaksa semut rangrang untuk pindah ke dalam toples.
Ketika akan memulai budidaya kroto, beberapa peternak kroto pemula mengalami kesulitan dalam memindahkan koloni semut rangrang yang ada di dalam sarangnya untuk di masukkan ke dalam toples pemeliharaan.
Sebenarnya cara tercepat memindahkan koloni semut rangrang ke dalam toples sudah banyak yang mengetahui, hanya saja mungkin ada keterbatasan waktu untuk berbagi pengalaman dalam memindahkan koloni semut rangrang ke dalam toples.
Memasukkan koloni semut rangrang ke dalam toples ada dua cara, yaitu dengan cara membiarkan semut rangrang pindah dengan sendirinya mencari tempat bersarang yang baru dan dengan cara memaksa semut rangrang untuk mau tinggal di dalam toples.
Dalam memindahkan koloni semut rangrang, wiraternak lebih sering menggunakan cara yang kedua, yaitu dengan cara memaksa semut rangrang untuk pindah ke dalam toples.
Memasukkan semut rangrang ke dalam toples menggunakan cara yang kedua akan lebih menyingkat waktu. Terlebih apabila sarang semut yang di dapatkan dari hasil perburuan cukup banyak. Tentu akan sangat memakan waktu kalau memindah semut rangrang ke dalam toples menggunakan cara pertama.
Memasukkan Koloni Semut Rangrang Ke Dalam Toples Hakikatnya Adalah Memaksa
Tidak sedikit peternak semut rangrang yang terbiasa menggunakan satu metode dalam memasukkan semut rangrang, kemudian mengatakan bahwa salah satu cara memasukkan semut rangrang diatas adalah cara memaksa, dan akan membuat semut rangrang tidak betah berada di dalam sarang barunya.
Walaupun kedua cara yang sudah di sebutkan di atas memiliki perbedaan metode memasukkan koloni semut, pada hakikatnya adalah sama, yaitu memaksa semut rangrang untuk bersarang di sebuah media yang belum pernah di gunakan menjadi sarang di habitat aslinya.
Tentu sangat tidak lazim apabila di sebuah pohon terdapat koloni semut rangrang yang bersarang di dalam toples.
Kalaupun di perkebunan tersebut sudah tidak ada dedaunan, dan hanya ada sebuah toples, kemungkinannya sangat kecil koloni semut rangrang akan masuk dan bersarang ke dalam toples.
Secara garis besar, cara memasukkan semut rangrang ke sarang yang barunya yaitu toples, atau botol air mineral, adalah cara yang sama-sama memaksa semut rangrang untuk bersarang di media yang tidak di kenalnya.
Jadi tidak perlu memperdebatkan memaksa atau tidak memaksa semut untuk bersarang, karena hakikatnya adalah memaksa.
Kelemahan Dan Kelebihan Cara Memindahkan Semut Rangrang Ke Dalam Toples
Dua cara memasukkan semut rangrang ke dalam toples, tentu memiliki kelemahan dan kelebihan.
Dengan cara membiarkan semut rangrang pindah sendiri
Kelebihan:
Cara yang pertama ini adalah semut berpindah sarang berdasarkan keinginan sendiri, tidak di paksa secara ekstrim seperti pada cara yang kedua.
Dengan cara membiarkan semut rangrang pindah sendiri, tingkat stres semut tidak terlalu tinggi.
Kekurangan:
Kekurangan menggunakan metode pemindahan semut rangrang dengan cara membiarkan semut rangrang untuk pindah sendiri adalah memakan waktu terlalu lama, dan apabila hasil perburuan banyak, akan membutuhkan rak pemindahan yang banyak.
Semut rangrang yang berasal dari koloni yang berbeda, pohon yang berbeda, atau daerah yang berbeda, cenderung saling menyerang antara satu koloni dengan koloni yang lainnya.
Sehingga untuk mengantisipasi pertarungan antar koloni ini akan di butuhkan rak yang banyak untuk memindahkan semut dari sarang ke dalam toples.
Kelebihan:
Cara yang pertama ini adalah semut berpindah sarang berdasarkan keinginan sendiri, tidak di paksa secara ekstrim seperti pada cara yang kedua.
Dengan cara membiarkan semut rangrang pindah sendiri, tingkat stres semut tidak terlalu tinggi.
Kekurangan:
Kekurangan menggunakan metode pemindahan semut rangrang dengan cara membiarkan semut rangrang untuk pindah sendiri adalah memakan waktu terlalu lama, dan apabila hasil perburuan banyak, akan membutuhkan rak pemindahan yang banyak.
Semut rangrang yang berasal dari koloni yang berbeda, pohon yang berbeda, atau daerah yang berbeda, cenderung saling menyerang antara satu koloni dengan koloni yang lainnya.
Sehingga untuk mengantisipasi pertarungan antar koloni ini akan di butuhkan rak yang banyak untuk memindahkan semut dari sarang ke dalam toples.
Memasukkan semut ke dalam toples dengan cara memaksa semut rangrang cara memasukkan semut yang kedua adalah memaksa semut dengan cara memasukkannya ke dalam toples.
Kelebihan:
Waktu yang di perlukan untuk memasukkan semut ke dalam toples lebih singkat di bandingkan dengan cara yang pertama.
Kelemahan:
Tingkat stres lebih tinggi di bandingan dengan menggunakan cara yang pertama. Tapi tingkat stres ini dapat dengan cepat di redam dengan cara melakukan karantina selama dua hari.
Langkah-Langkah memasukkan semut rangrang ke dalam toples pemeliharaan.
Untuk memasukkan semut rangrang ke dalam toples pemeliharaan, langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
Metode Memindahkan semut rangrang dengan cara pindah sendiri:
Alat yang di perlukan:
- Sarung Tangan
- Tepung Kanji
- Rak bertingkat
- Toples
Cara Memindahkan semut rangrang:
- Tempatkan toples pemeliharan semut rangrang pada rak paling atas.
- Ambil sarang semut yang di dapat dari alam
- Letakkan sarang semut rangrang ke dalam rak kedua
- Rusak sarang semut rangrang dengan cara menyobeknya
- Setelah sarang semut rangrang di sobek, biarkan semut rangrang pindah ke
- dalam toples yang terletak di atasnya
- Setelah semut rangrang mau menempati toples, tempatkan toples tersebut pad rak karantina yang terdapat pada kandang budidaya kroto yang sudah di siapkan sebelumnya.
Metode Memindahkan semut rangrang dengan di paksa:
Alat yang di perlukan:
- Sarung Tangan
- Tepung Kanji
- Ember
- Toples
- Corong yang terbuat dari kertas
- Gunting
- Isolasi
![]() |
Peralatan untuk memindah semut rangrang kedalam toples |
- Lubangi toples sebagai sarana keluar masuknya semut rangrang.
Lubang sebagai sarana keluar masuk semut - Gunakan sarung tangan, apabila kesulitan mendapatkan sarung tangan, lumuri tangan Anda dengan tepung kanji.
- Lumuri sisi ember bagian dalam menggunakan tepung kanji, supaya semut tidak dapat melarikan diri.
Melumuri ember bagian dalam dengan tepung kanji - Ambil sarang, tempatkan di dalam ember. Anda tidak perlu merasa takut akan gigitan semut rangrang, kalau tidak panik dan sudah terbiasa, gigitan semut rangrang akan terasa biasa saja.
Menempatkan sarang ke dalam ember - Masih di dalam ember, bongkar sarang semut rangrang dengan menggunakan gunting, potong satu persatu ranting atau daun yang di jadikan sarang oleh semut rangrang.Lepaskan daun yang menjadi sarang tersebut satu-persatu supaya sarang terbongkar.
- Setelah sarang terbongkar, bersihkan semut yang masih menempel pada daun yang di jadikan sarang oleh semut, bersihkan kotoran atau sampah yang terdapat dalam ember sampai hanya tersisa semut, kroto dan ratu (apabila ada).
- Goyang-goyang ember sampai koloni semut berkumpul menjadi satu.
- Siapkan corong yang terbuat dari kertas, dimana bagian dalamnya sudah di lumuri tepung kanji. Tepung kanji akan lebih memudahkan semut tergelincir dan masuk ke dalam toples.
Memasukan semut rangrang ke dalam toples. - Masukkan semut yang berada dalam ember ke dalam toples.
- Kemudian toples di tutup rapat.
Lubang-lubang pada toples sebagai keluar masuknya sarang, tutup menggunakan isolasi selama 1-2 hari untuk mengkarantina semut rangrang yang baru di dapat dari alam. Oleh karena pada toples harus di beri lubang ventilasi supaya semut tidak kehabisan udara dan mati.
Biasanya, ketika semut kurang mendapatkan udara pada masa karantina, semut akan terlihat lemas kemudian mati.
Setelah masa karantina satu sampai dua hari, kemudian isolasi yang menutup lubang keluar masuk semut tersebut.
Setelah masa karantina satu sampai dua hari, kemudian isolasi yang menutup lubang keluar masuk semut tersebut.
Apabila lubang pada toples tidak di tutup, sering terjadi pertarungan antar koloni yang banyak menyebabkan kematian pada semut rangrang.
Pada cara pemindahan dengan memasukkan semut rangrang ke dalam toples secara alami atau mengikuti kemauan semut untuk pindah dan masuk ke dalam toples, akan memakan rak lebih banyak dan waktu yang relatif lebih lama.
Akan tetapi Anda aman dari gigitan semut rangrang.
Walaupun Anda aman dari gigitan semut rangrang pada awal beternak semut rangrang, Anda juga harus ingat, ketika semut rangrang dalam peternakan akan di panen, Anda tetap harus merasakan manisnya gigitan semut rangrang..hehe..
Memasukkan semut rangrang ke dalam toples dengan menggunakan cara yang kedua, memakai sarung tangan tentunya lebih baik di bandingkan dengan tidak menggunakan sarung tangan.
Bukan hanya untuk alasan mengantisipasi gigitan semut rangrang, tapi mengantisipasi tingginya kandungan asam yang terdapat pada cairan bekas gigitan semut rangrang.
Gigitan semut rangrang sebenarnya tidak perlu terlalu di khawatirkan, efek setelah digigit itulah yang harusnya di antisipasi.
Bekas gigitan semut rangrang biasanya akan meninggalkan bekas pada kulit, pada telapak tangan akan menyebabkan kulit ari telapak tangan mengelupas.
Salam sukses peternakan
Semoga bermanfaat.
Meracik Minuman Bernutrisi Tinggi Untuk Mendongkrak Produktifitas Semut Rangrang
Beternak semut rangrang atau semut merah penghasil kroto merupakan jenis peternakan yang relatif baru.
Sebuah peternakan di katakan baru, ketika belum di ketemukan standar baku pemeliharaan untuk bisa mendapatkan hasil produksi yang maksimal dalam peternakan tersebut.
Sebuah peternakan di katakan baru, ketika belum di ketemukan standar baku pemeliharaan untuk bisa mendapatkan hasil produksi yang maksimal dalam peternakan tersebut.
Karena budidaya kroto relatif masih baru, peternak semut rangrang yang menjalankan usaha peternakan ini banyak melakukan uji coba untuk mendapatkan formula yang tepat untuk di terapkan dalam peternakannya.
Sudah menjadi hal umum, keberhasilan para peternak menemukan metode beternak semut rangrang yang terbukti paling menghasilkan, akan di rahasiakan oleh peternak semut rangrang yang menemukan cara beternak semut rangrang dengan metode terbaik.
Bukan hanya di rahasiakan, tapi metode tersebut juga di komersilkan oleh beberapa peternak dengan mengadakan pelatihan beternak kroto.
Bukan hanya di rahasiakan, tapi metode tersebut juga di komersilkan oleh beberapa peternak dengan mengadakan pelatihan beternak kroto.
Kunci sukses yang paling banyak di rahasiakan dalam peternakan semut rangrang adalah mengenai metode pemberian pakan semut rangrang yang masih menjadi bahan pertanyaan sampai sekarang.
Cara Makan Semut Rangrang
Semut rangrang adalah jenis serangga yang mengkonsumsi makanannya dengan cara menghisap. Ketika kandungan air dalam makanan sudah habis, maka makanan tersebut akan di buang oleh "petugas kebersihan" dalam koloni semut rangrang tersebut.
Semut rangrang adalah jenis serangga yang mengkonsumsi makanannya dengan cara menghisap. Ketika kandungan air dalam makanan sudah habis, maka makanan tersebut akan di buang oleh "petugas kebersihan" dalam koloni semut rangrang tersebut.
Di alam bebas sebagai habitat asli, semut rangrang memangsa berbagai macam hewan untuk di jadikan sebagai sumber makanannya. Dari yang tubuhnya kecil sampai hewan yang memiliki tubuh lebih besar dari semut rangrang itu sendiri.
Kita dapat melihat semut rangrang sebagai serangga penghisap dari perilaku semut rangrang dalam memakan makanannya.
Setiap sumber makanan yang di angkut ke dalam sarang, akan di keluarkan dalam keadaan kering setelah kandungan air dalam tubuh hewan yang menjadi mangsanya di hisap oleh koloni semut rangrang yang berada di dalam sarang.
Semut rangrang hanya mengkonsumsi kandungan nutrisi yang terdapat di dalam hewan yang menjadi makanannya.
Dalam mengkonsumsi makanannya ini, semut rangrang di bantu zat asam dengan kadar tinggi yang keluar dari mulutnya.
Zat asam ini membantu mengurai bagian tubuh mangsanya menjadi lebih mudah untuk di konsumsi.
Meracik Minuman Bernutrisi Tinggi Untuk Semut Rangrang
Kita dapat melihat semut rangrang sebagai serangga penghisap dari perilaku semut rangrang dalam memakan makanannya.
Setiap sumber makanan yang di angkut ke dalam sarang, akan di keluarkan dalam keadaan kering setelah kandungan air dalam tubuh hewan yang menjadi mangsanya di hisap oleh koloni semut rangrang yang berada di dalam sarang.
Semut rangrang hanya mengkonsumsi kandungan nutrisi yang terdapat di dalam hewan yang menjadi makanannya.
Dalam mengkonsumsi makanannya ini, semut rangrang di bantu zat asam dengan kadar tinggi yang keluar dari mulutnya.
Zat asam ini membantu mengurai bagian tubuh mangsanya menjadi lebih mudah untuk di konsumsi.
Meracik Minuman Bernutrisi Tinggi Untuk Semut Rangrang
Dalam beternak semut rangrang, makanan yang kita berikan sebenarnya memiliki kandungan nutrisi yang sudah mencukupi kebutuhan nutrisi semut rangrang. Baik untuk bertahan hidup maupun untuk menunjang produktifitas dalam menghasilkan telur semut rangrang atau kroto.
Untuk memberikan makanan yang mencukupi kebutuhan koloni semut rangrang, tentu membutuhan biaya yang tidak sedikit.
Banyak peternak semut rangrang yang mengeluhkan rendahnya produktifitas dalam menghasilkan kroto, dan menanyakan suplemen atau makanan khusus yang dapat mendongkrak produktifitas semut rangrang.
Kalau makanan sudah tercukupi, baik secara kuantitas maupun kualitas nutrisi yang terkandung di dalam makanan tersebut, semut rangrang dengan sendirinya akan memberikan produktifitas terbaiknya.
Untuk memberikan makanan yang mencukupi kebutuhan koloni semut rangrang, tentu membutuhan biaya yang tidak sedikit.
Banyak peternak semut rangrang yang mengeluhkan rendahnya produktifitas dalam menghasilkan kroto, dan menanyakan suplemen atau makanan khusus yang dapat mendongkrak produktifitas semut rangrang.
Kalau makanan sudah tercukupi, baik secara kuantitas maupun kualitas nutrisi yang terkandung di dalam makanan tersebut, semut rangrang dengan sendirinya akan memberikan produktifitas terbaiknya.
Ketika semut rangrang merasa makanan yang kita berikan kurang mencukupi, semut rangrang akan menunjukkan perilaku lebih galak dan liar di banding ketika makanan yang kita berikan sudah lebih mencukupi.
Namun ketika makanan yang kita berikan kurang, semut akan sangat ganas dan liar seperti waktu pertama kali kita menangkapnya di alam liar.
Untuk menambah kualitas nutrisi dalam pakan pada peternakan semut rangrang yang kita pelihara, kita dapat memberikan asupan nutrisi tambahan melalui air gula yang menjadi minumannya.
Kebanyakan peternak hanya menggunakan air gula sebagai minumannya tanpa mencoba menambah kandungan nutrisi dalam air gula tersebut.
Kandungan nutrisi yang terdapat di dalam 100 gram gula pasir adalah sebagai berikut:
Namun ketika makanan yang kita berikan kurang, semut akan sangat ganas dan liar seperti waktu pertama kali kita menangkapnya di alam liar.
Untuk menambah kualitas nutrisi dalam pakan pada peternakan semut rangrang yang kita pelihara, kita dapat memberikan asupan nutrisi tambahan melalui air gula yang menjadi minumannya.
Kebanyakan peternak hanya menggunakan air gula sebagai minumannya tanpa mencoba menambah kandungan nutrisi dalam air gula tersebut.
Kandungan nutrisi yang terdapat di dalam 100 gram gula pasir adalah sebagai berikut:
- Energi Gula Pasir = 364 kkal
- Protein Gula Pasir = 0 gr
- Lemak Gula Pasir = 0 gr
- Karbohidrat Gula Pasir = 94 gr
- Kalsium Gula Pasir = 5 mg
- Fosfor Gula Pasir = 1 mg
- Zat Besi Gula Pasir = 0 mg
- Vitamin A Gula Pasir = 0 IU
- Vitamin B1 Gula Pasir = 0 mg
- Vitamin C Gula Pasir = 0 mg
Kita dapat menambah kandungan nutrisi yang terdapat dalam air gula yang kita berikan kepada semut rangrang yang kita pelihara, sehingga semut yang kita pelihara mendapatkan asupan nutrisi yang mencukupi untuk mendongkrak performa produksinya.
Untuk mendongkrak performa produksi semut rangrang dalam menghasilkan kroto, wiraternak pernah melakukan ujicoba pada semut rangrang yang wiraternak budidayakan dengan memberikan sedikit NEOBRO kedalam air gula.
![]() |
Kemasan Box Neobro |
![]() |
Kandungan Neobro |
Neobro sendiri aslinya merupakan vitamin untuk pertumbuhan yang berbentuk serbuk untuk mendongkrak pertumbuhan ayam, akan tetapi kandungan nutrisi yang terdapat didalamnya adalah kandungan nutrisi yang juga di butuhkan oleh semur rangrang.
Kandungan neobro adalah sebagai berikut:
Semakin banyak perbandingan neobro, semut semakin tidak menyukai minuman tersebut.
Racikan minuman tambahan yang wiraternak berikan, terbukti mampu meningkatkan performa produksi semut rangrang dalam peternakan.
Tapi perlu diingat, racikan minuman ini bukan untuk mengurangi jumlah pemberian makanan, melainkan untuk mendongkrak produktifitas semut rangrang yang kita pelihara.
Kandungan protein, asam amino, vitamin dan mineral yang terdapat dalam neobro mampu memberikan pengaruh positif dalam performa produksi semut rangrang untuk menghasilkan kroto.
- Lysine= 10.000mg
- Metionine =250 mg
- Sodium salicytate=10.000 mg
- Vitamin A =5.000.000 IU
- Vitamin D3 = 500.000 IU
- Vitamin E =2.500 IU
- Vitamin K3= 1 g
- Vitamin B1=2 g
- Vitamin B2=4 g
- Vitamin B6=6 g
- Vitamin B12= 2 mg
- Vitamin C =10.000 mg
- Nikotinamid= 15 g
- Calcium-D-pantotenat =5 g
- Manganese=2 g
- Zinc=2 g
- Magnesium=5 g
- Copper =400 mg
- Cobalt =200 mg
Semakin banyak perbandingan neobro, semut semakin tidak menyukai minuman tersebut.
Racikan minuman tambahan yang wiraternak berikan, terbukti mampu meningkatkan performa produksi semut rangrang dalam peternakan.
Tapi perlu diingat, racikan minuman ini bukan untuk mengurangi jumlah pemberian makanan, melainkan untuk mendongkrak produktifitas semut rangrang yang kita pelihara.
Kandungan protein, asam amino, vitamin dan mineral yang terdapat dalam neobro mampu memberikan pengaruh positif dalam performa produksi semut rangrang untuk menghasilkan kroto.
Untuk menggunakan racikan minuman ini, alangkah baiknya di berikan setahap demi setahap supaya semut rangrang beradaptasi dengan jenis minuman baru ini.
Jangan langsung di berikan komposisi racikan dalam jumlah besar sekaligus. Perbandingan dapat di berikan dengan menggunakan perbandingan sedikit demi sedikit, dan setiap hari di tambah jumlah perbandingannya.
Walaupun neobro memiliki kandungan yang bagus untuk di konsumsi semut rangrang, dalam penggunaannya tetap jangan berlebihan, karena justru akan membuat semut rangrang menjauhi minuman tersebut.
Memberikan makanan kesukaan semut rangrang tetap harus di berikan sesuai dengan porsi seperti biasanya.
Meminjam istilah, kita kalau belum makan nasi, ya sama saja belum makan.
Sama dengan semut rangrang, ada makanan pokok ada makanan tambahan.
Racikan minuman ini adalah makanan tambahan untuk menutupi kekurangan nutrisi yang terdapat di dalam makanan, pemberian racikan minuman ini sekedar untuk tujuan memberikan ketercukupan gizi pada koloni semut yang kita pelihara.
Apapun jenis ternaknya, selama nutrisi dan kenyamanan tempat pemeliharaan yang menjadi kebutuhan hewan ternak itu tercukupi, maka hewan ternak yang kita pelihara pasti akan memberikan performa terbaiknya.
Termasuk dalam hal ini semut rangrang, makanan cukup, nutrisi cukup, pasti kita akan mendapatkan kroto dalam jumlah yang memuaskan.
Salam sukses Peternakan
Semoga Bermanfaat