Perawatan kacer setelah selesai mabung

Perubahan burung Kacer setelah selesai mabung sering kali dikeluhkan oleh kacer mania, burung menjadi lebih pendiam dan jarang bunyi, padahal sebelum mabung burung rajin berbunyi.
Perihal perubahan perilaku burung yang lebih pendiam setelah selesai mabung merupakan hal yang umum dan sering kali terjadi pada Kacer.
kacer mabung
Kacer betina selesai mabung
Pada artikel ini, tips burung akan berbagi cara merawat Kacer setelah selesai mabung yang dikutip dari berbagai sumber yang cukup terpercaya dan ditulis ulang untuk Anda.

Burung menjadi pendiam setelah selesai mabung.

Merawat kacer mabung memang dibutuhkan perawatan yang tepat dan benar, sehingga burung tidak salah penanganan sampai dengan proses mabungnya benar-benar rampung.

Kita selaku pemilik dan perawat burung Kacer yang sedang mabung tentu harus benar-benar memperhatikan apakah proses mabung burung sudah selesai atau belum. Memaksakan burung untuk tetap berlomba meskipun mabungnya belum selesai merupakan sebuah kesalahan dan bisa mengakibatkan burung jadi enggan bunyi setelahnya atau bahkan bisa jadi drop.

Ketika burung dalam proses tumbuh bulu “menyelesaikan mabung” tentu membutuhkan banyak protein dan tenaga, sehingga memaksakan burung untuk turun lomba akan menambah banyak energi pada burung ketika berlomba yang akan bisa mengganggu proses dorong bulunya.

Kacer hanya diam ketika dibawa lomba.

Perawatan kacer yang salah ketika sedang mabung atau selesai mabung biasanya akan berakibat burung jadi kurang performa ketika berada di lapangan lomba.

Jika kebetulan Sobat KM menjumpai Kacer kesayangan Sobat dalam kondisi seperti di atas maka alangkah baiknya jika burung diliburkan dari berbagai kegiatan lomba burung untuk sementara waktu sampai stamina dan mental burung menjadi pulih kembali seperti sebelumnya.

Selain meliburkan dari lomba burung, kondisi Kacer seperti di atas juga perlu penanganan dan perawatankhusus supaya kondisinya bisa pulih seperti sebelum mabung. Anda bisa melakukan perawatan dengan cara sebagai berikut :
  1. Kondisikan burung dengan menggantangnya di tempat yang tenang atau bisa juga dengan mengkerodongnya.
  2. Perlu diberikan porsi tambahan untuk pakan berprotein tinggi seperti Kroto dan Jangkrik.
  3. Berikan tambahan berupa vitamin burung yang bisa Anda beli di kios-kios pakan burung.
  4. Selama masa pemulihan, burung bisa sambil dimaster untuk mengingatkan kembali suara-suara yang sempat tidak dilagukannya selama mabung.

Menjinakkan kacer bakalan muda hutan

Membeli kacer bakalan tangkapan hutan tentu kita akan mendapati burung dalam kondisi rusak dengan bulu amburadul dan juga burung dalam kondisi yang giras.
Burung bakalan tangkapan hutan biasanya sangat grupak-grupuk ketakutan jika kita dekati sangkarnya, boro-boro mau berbunyi.
kacer muda hutan
Kacer di hutan
Perlu trik dan perawatan tersendiri jika kita membeli bahan Kacer namun merupakan hasil tangkapan dari hutan, yang jelas kita harus sabar karena proses penjinakkan dan adaptasi tentunya membutuhkan waktu dan ketelatenan perawatan.

Berikut ini tips menjinakkan Kacer bahan tangkapan hutan.

  1. Hari pertama burung dibawa pulang, tempatkan terlbih dahulu burung di tempat yang sepi dan tenang selama kira-kira semingguan.
  2. Menjelang selesai proses pengenalan lingkungan yang barunya, burung bisa mulai digantang di tempat ramai namun dengan posisi gantang/cantel yang tinggi.
  3. Turunkan gantangan sangkar di rumah setelah 1 minggu pada gantangan tinggi di tempat ramai, turunkan terus ketinggian setelah 1 minggu pada ketinggian sebelumnya. Lakukan cara tersebut hingga gantangan dalam kondisi ketinggian normal di rumah.
  4. Awal-awal kondisi penjinakkan dan pengenalan burung dengan lingkungan barunya biasanya bulu dan juga bagian hidung burung akan rusak dan terluka.
  5. Sediakan selalu cepuk air untuk minum yang agak besar, cepuk tersebut selain untuk minum juga bisa melatih burung untuk mandi sendiri. Jika burung belum mau mandi sendiri maka bisa dipancing dengan sprayer air.
Interaksi dengan burung juga turut berpengaruh terhadap proses penjinakkan burung, sering-sering lah menyentuh dan mendekati sangkar apalagi jika sedang mengganti pakan dan membersihkan sangkarnya. 

Biasanya burung juga memiliki insting dengan pemiliknya, sehingga lambat laun akan berubah juga perilaku girasnya.

Perawatan harian burung kacer

Memiliki burung kacer untuk lomba memerlukan perawatan harian khusus, mengingat kita perlu memperhatikan kesehatan, mental burung, emosi dan juga birahi burung.
Problem yang sering dialami oleh kacer mania adalah ketika di atas gantangan burung menjadi diam dan mbagong saja, problem mbagong memang merupakan salah satu sifat burung kacer baik kacer poci atau kacer hitam.
kacer, poci
Kacer poci/dada putih
Burung kacer mbagong menurut para master kacer, biasanya banyak disebabkan oleh kurangnya mental dan stamina burung ketika digantang.

Jika Anda kebetulan membeli kacer jadi dan merupakan kacer petarung, akan lebih baik jika rawatan harian mengikuti rawatan harian pemilik sebelumnya dan kita hanya tinggal menambahkan kekurangannya saja.

Perawatan pokok untuk harian pada burung kacer jika melihat rawatan kacer mania senior biasanya menekankan pada beberapa aspek perawatan yang meliputi hal di bawah ini :
  1. Perlunya memahami benar karakter burung Kacer milik kita.
  2. Pakan berupa extra fooding, tangkringan, pakan, mandi, umbaran dan jemur juga merupakan perawatan pokok harian kacer.
  3. Dan perawatan menjelang naik lomba, atau biasa setting lomba merupakan hal penting yang terkait dengan mood dan karakter burung.

Perawatan harian Kacer.

Penjemuran kacer.

  1. Lakukan penjemuran pada burung Kacer rutin setiap hari, hal tersebut supaya burung memiliki kesehatan yang lebih fit dan juga tarikan nafas yang lebih panjang. Lama penjemuran untuk setiap harinya juga perlu ditambah supaya fisik burung lebih baik.
  2. Penjemuran pada minggu pertama, lakukan kira-kira 2 jam penjemuran.
  3. Minggu kedua, lakukan penjemuran dengan menambah durasi 30 menit dari minggu sebelumnya.
  4. Lakukan cara tersebut secara berkelanjutan sampai burung tidak membuka mulutnya.
  5. Dalam proses penjemuran, lepas semua pakan yang tersedia dalam sangkar dan setelah proses penjemuran selesai burung kemudian dianginkan di tempat yang teduh.
  6. Selesai penjemuran dan dalam keadaan burung dianginkan di tempat yang teduh, ketika burung sudah tidak mangap lagi, maka saatnya memasukkan pakan voer saja terlebih dahulu, voer kering dimasukkan supaya ketika burung memakan voer maka lendir di tenggorokan akan terbawa masuk bersama voer kering yang dimakan.
  7. Setelah beberapa menit, sekitar 15 menit voer diberikan maka saatnya memasukkan minuman Kacer ke dalam sangkarnya, jika ada untuk minuman akan lebih baik jika diberikan minuman larutan penyegar, namun larutan penyegar harus habis hari itu juga dan jangan digunakan untuk esok harinya.

Mandi burung.

  • Lakukan perawatan mandi burung kacer secara rutin, karena mandi selain untuk membersihkan bulu-bulu burung. Mandi juga bisa untuk menurunkan birahi dan juga emosi burung, jadi melatih memandikan kacer akan lebih baik secara rutin dan terjadwal minimal 1x dalam sehari.
  • Jika kacer Anda sering mbagong, coba mandikan kacer pada malam hari menggunakan air dingin.

Pakan dan Ekstra Fooding.

  • Buah-buahan, berikan banyak dan rutin pakan buah-buahan pada burung Kacer seperti buah Pepaya, Apel atau Pisang. Pemberian buah-buahan selain bagus untuk pencernaan, juga bisa menstabilkan birahi burung Kacer.
  • Jangkrik, merupakan pakan hewani yang bisa meningkatkan birahi dan juga power suara burung Kacer. Pada penerapannya, Jangkrik jangan terlalu banyak diberikan pada burung, biasakan berikan 3 s/d 4 ekor saja dalam sehari. Cara pemberian Jangkrik bisa sekaligus atau bisa juga diberikan 2 kali yaitu pagi dan sore.
  • Pakan lain, selain pakan hewani Jangkrik, Anda juga bisa memberikan pakan hewani lain berupa Kroto, Cacing tanah, Ulat Bambu dan juga Ulat Hongkong.

Kandang untuk Kacer.

Pilih kadang sesuai kantong kita tentunya, namun pilihlah kandang yang kuat dan kokoh serta pilih kandang yang mudah dalam pembersihan kotorannya di bawah.

Kandang Kacer harus selalu bersih dan dibersihkan setiap hari agar burung dalam kondisi sehat terus dan terbebas dari kutu maupun jamur yang diakibatkan kotoran yang menumpuk.

Jadi pemilihan kandang yang mudah dibersihkan kotorannya di bawah akan juga membantu kita sehari-hari ketika membersihkan kotoran burung Kacer.

Ukuran kandang burung Kacer yang lazim dan sering dipakai yaitu ukuran, 40x40x75cm atau ada juga yang menggunakan ukuran 40x45x75cm.

Sedangkan model tangkringan sangkar ada yang menggunakan 2 sejajar bertingkat dan ada juga yang menggunakan 2 bersilang, bahan kayu yang sering digunakan yaitu kayu pohon asam kasar.

Perawatan burung kenari anakan

Jika Sobat Kicau mania merupakan peternak baru burung kenari tentu akan sedikit bimbang bagaimana merawat kenari ketika masih anakan dan lolohan, antara diloloh sendiri atau diloloh oleh indukannya.

Kedua cara sebenarnya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, namun sama-sama bagus dan bisa diterapkan jika Anda memiliki burung Kenari yang baru saja ditetaskan atau masih lolohan.
anakan burung kenari
Anakan kenari ombyokan
Berikut ini tips perawatan anakan kenari dari mulai menetas hingga bisa terbang, menurut Kicau mania yang sudah lama berkecimpung dalam dunia Kenari.
  1. Ketika telur baru saja menetas, konsentrasi kita tentu adalah pada mempertahankan piyikan Kenari agar sehat dan bisa tumbuh berkembang hingga bisa terbang, biasanya peternak kenari akan membiarkan indukan betina meloloh dan merawat piyikan Kenari hingga kira-kira 2 mingguan di dalam sangkar untuk meloloh.
  2. Setelah 2 mingguan indukan betina bersama piyikan Kenari untuk meloloh, maka waktunya untuk memisahkan Betina dari anakan untuk disapih, anakan piyikan akan ditemani oleh pejantan kenari. Semasa betina sudah dipisah dari piyik Kenari, maka waktunya kenari Betina untuk dipulihkan agar bisa kembali dijodohkan.
  3. Menjelang usia anakan kenari pada 20-25 hari, burung sudah mulai belajar terbang dan pada masa ini kita harus benar-benar memperhatikan karena kondisi tersebut berbahaya jika burung belajar terbang dan jatuh bisa berakibat pada kematian atau cacat.
  4. Ketika usia anakan sudah sekitar 3 mingguan, maka burung anakan sudah bisa dipisahkan dengan induk pejantannya, anakan sudah bisa dicampur dengan anakan hasil ternak lainnya namun dalam 1 sangkar gabungan akan lebih baik jika jumlahnya jangan melebihi 5 ekor agar burung bisa lebih leluasa belajar terbang dan juga makanan tidak terlalu berebut.
  5. Pada usia satu bulanan biasanya burung sudah mulai bisa memakan biji-bijian, namun jika dirasa anakan belum bisa memakan biji-bijian maka pakan berupa bubur bayi masih bisa kita berikan sampai burung mau dan bisa memakan biji-bijian.
Breeding kenari merupakan breeding burung yang cukup mudah karena kenari termasuk burung ternakan sehingga mudah sekali beradaptasi dengan manusia. Kenari mudah sekali birahi dan sangat cepat bereproduksi, hanya saja kegagalan yang sering dialami oleh peternak pemula adalah dari proses telur hingga penetasan yang sering gagal dan kalaupun menetas ada juga yang piyikan justru mati.

Namun mencoba dan terus mencoba serta rajin bertanya dan belajar pasti akan menambah wawasan dan pengetahuan kita tentang cara beternak kenari. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Supaya pleci bisa ngotot dan buka paruh

Problem burung pleci yang hanya ngeriwik dan ngeroll saja ketika di atas gantangan lomba juga merupakan salah satu masalah yang sering dialami oleh Pleman pemain burung Pleci.
Masalah lain yang sering juga dialami ketika membawa pleci di lomba yaitu, burung ketika di bawah atau di rumah ngotot berbunyi namun ketika di atas gantangan justru diam. Problem tersebut juga sebelumnya sudah pernah saya tulis di blog ini.
burung pleci, macok
Burung pleci dakun macok
Pada artikel ini tips burung akan mengupas dan memberi tips mengenai perawatan Pleci yang di gantangan kurang ngotot dan belum buka paruh, hanya ngeriwik di tenggorokan saja sehingga suaranya tidak tembus didengar juri lomba.

Menurut masukan dari Sobat-sobat Pleman pemain burung Pleci, cara atau problem tersebut bisa diatasi dengan perawatan sebagai berikut.
  1. Problem tersebut biasanya disebabkan oleh banyaknya lendir di tenggorokan burung, untuk mengurangi lendirnya dan diharapkan burung bisa tampil ngotot dan bukpar bisa dilakukan dengan :
  2. Menjemur burung dengan melepas semua cepuk pakan, jemur dengan cara kerodong sangkar setengah bagian.
  3. Biarkan burung dijemur hingga buka paruh/mangap, setelah bukpar karena kepanasan baru masukkan pakan berupa voer saja terlebih dahulu selama 10-15 menit.
  4. Voer dimasukkan terlebih dahulu supaya burung makan voer dan lendir dileher terbawa voer ketika dimakan, baru setelah itu cepuk air bisa dimasukkan.
Lakukan cara tersebut ketika burung sedang macet bunyi atau hanya ngeriwik ngeroll saja namun kurang ngotot, jangan lakukan setiap hari namun cukup 2x dalam seminggu saja. Semoga bermanfaat.

Tips supaya burung kenari gacor

Memiliki burung kenari yang gacor dan mampu memukau juri di lapangan lomba, tentunya merupakan idaman semua kenari mania. Ketika burung kenari gacor dan bisa menjadi pusat perhatian penonton maupun juri tentu akan sangat membanggakan pemiliknya.

Kenari gacor sendiri bisa dibawa/disebabkan oleh berbagai faktor pendukung seperti faktor keturunan, perawatan dan juga pemeliharaan sehari-harinya.
burung kenari
Kenari gacor
Burung gacor dan berkicau terus belum tentu bisa dilirik dewan juri lomba, ada beberapa faktor yang bisa mempengaruhi kenari bisa memenangi sebuah kontes burung kenari, jadi sebelum Anda membawa kenari gacoan Anda ke lapangan lomba maka ada baiknya Anda mengetahui terlebih dahulu cara dan kriteria penjurian pada kontes burung kenari.

Kriteria penilaian lomba pada burung kenari.

  • Irama, kenari dengan kicauan berirama lagu dengan variasi dan keaktivan bunyi sangat menentukan bisa memenangi sebuah lomba kicau kenari. Selain variasi dan keaktivan  bunyi, faktor nagen atau gacor sambil bertengger juga masuk kriteria penilaian.
  • Volume, suara dengan volume keras saja tidak cukup untuk memenangi sebuah kontes kenari namun volume bagus dengan nada dan irama yang enak didengar akan mampu menarik perhatian juri lomba.
  • Fisik, meskipun fisik bukan dan tidak termasuk dalam kriteria penjurian namun fisik burung yang sempurna dan baik akan lebih baik jika dibawa dalam sebuah ajang kontes burung kenari.
Jadi sebelum Anda menyiapkan burung kenari yang siap kontes dan gacor, alangkah baiknya burung dilatih dan juga Anda perlu menyiapkan burung terlebih dahulu sebelum dibawa ke ajang kontes burung kenari. Berikut ini menyiapkan kenari yang baik supaya gacor untuk dipersiapkan dalam sebuah ajang kontes kenari.
  1. Pilih kenari dengan indukan baik dan memiliki trah keturunan juara lomba, memilih kenari anakan dengan keturunan jawara akan semakin mudah Anda mempersiapkan burung untuk kontes.
  2. Persiapkan kenari bahan supaya gacor pada kandang yang berukuran sedang, tempatkan burung kenari bahan dekat dengan burung yang gacor sebagai masteran. Gantang selalu berdekatan supaya bisa mendengar burung yang gacor, tempatkan sangkar di tempat yang sejuk dan teduh.
  3. Sangkar kenari bahan yang akan dimaster lebih baik ditutup/kerudung namun sirkulasi udara tetap nyaman dan burung tidak kepanasan atau terlalu lembab.
  4. Lakukan pemasteran ketika suasana dan keadaan sepi dan tidak banyak suara gangguan lainnya.
  5. Setelah dirasakan burung mulai gacor dan mulai rajin berkicau, akan lebih baik jika Anda sering membawa kenari bakalan Anda ke ajang kontes lomba untuk melatih mental burung.
Selain faktor dan cara perawatan di atas, faktor keturunan dan pemeliharaan juga ikut mendukung kesuksesan burung ketika di atas gantangan lomba. Pemberian pakan berkualitas dan EF yang rutin juga ikut menentukan kegacoran burung, demikian sobat kicau mania ulasan tentang cara supaya burung kenari cepat gacor untuk persiapan lomba. Semoga bermanfaat.


JOSS! Menu Pakan Kenari Persiapan Sebelum Lomba

Pakan adalah faktor utama membuat semua binatang menjadi fit dan prima untuk aktifitas harian kenari atau melatih kenari agar gacor, hampir semua mahluk hidup memerlukanya termasuk manusia. Pakan yang baik bukan yang membuat kenari gendut dan akhirnya malas bunyi, jadi jika anda melihat kenari doyan makan dan tidak aktif itu kemungkinan pakan yang diberikan tidak tepat.

Kenari memerlukan banyak nutrisi lengkap untuk membuatnya sehat, sayangnya kebanyakan dari kita hanya memberikan beberapa varian makanan yang hanya mengandung karbohidrat seperti pelet. Lalu jenis pakan seperti apa yang mengandung nutrisi yang lengkap?



Setiap majikan kenari pasti mempunyai resep tersendiri dalam meracik pakan kenari, semua komposisi akan tepat jika memang sumber dari pakan memang mempunyai kualitas yang baik. Cara praktisnya adalah membeli lansung beberapa produk yang memang telah mempunyai campuran dari biji, buah dan sayuran yang sempurna untuk kenari, tetapi banyak juga dari kita mempunyai komposisi pakan sendiri.

Sumber Kandungan Utama Makanan Kenari

Kenari termasuk burung yang memelukan banyak varian pakan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi bagi tubuhnya, sebelum masuk ke topik peracikan pakan alangkah lebih baik jika kita mengetahui sumber pakan yang biasa kita berikan ke kenari. Berikut kita akan membahas beberapa pakan utama kenari beserta kandungan yang ada di dalamnya:


Canary Seed : ini adalah pakan utama kenari, hampir setiap resep para master menggunakan pakan ini, jika digambarkan sebagai manusia mungkin canary seed ini seperti nasinya. Canary seed mempunyai kandungan karbohidrat (52,4%) dan kaya protein (14,7%).

Niger Seed : Biji ini terbilang jenis biji yang cukup mahal mengandung kalsium dan protein sekitar (20%) yang sangat baik untuk tubuh kenari. Niger seed mempunyai kalori dan lemak yang tinggi sekitar (40%) jadi perlu untuk kita membatasinya atau menyeimbangkan dengan sayur-sayuran agar kenari tidak kegemukan.

Oat: Inilah pakan kenari yang sangat direkomendasikan untuk menjaga kenari tetap fit karena oat bijian yang mengandung vitamin yang cukup tinggi untuk burung kenari ( vitamin B1, B3, B5, E ). Oat juga adalah bijian diet karena mengandung lemak yang dibawah 4% ini akan membuat kenari mempunyai nafas yang panjang saat ngeroll.

Hempseed: Diindonesia hempseed banyak dikenal juga sebagai fumayin, pakan ini berguna untuk merangsang naluri kawin kenari jadi biji ini sangat efektif digunakan saat kita ingin meternak kenari.

Poppyseed: poppy seed hampir sama dengan oat dimana poppy seed adalah bijian yang mengandung banyak multi vitamin, bijian ini juga sempurna karena salah satu sumber kalsium dan zat besi. Zat yang ada dalam poppy seed membuat burung relax sehingga mereka akan tenang walaupun saat dalam kondisi di jajarkan dengan burung lain, ini yang membuat poppy seed sering dikonsumsi para juara saat lomba.

Rapeseeds: Bijian jenis ini adalah salah satu sajian pelengkap dari canary seeds, kandungan omega-9 yang tinggi yang dimilikinya membuat kenari lebih cepat untuk menangkap hasil audio rekaman sebagai mastering. ( kunjungi :Suara masteran kenari terlengkap untuk lomba )

Bok choy: Jujur ini adalah sayuran favorite saya sebagai EF selain wortel dan brokoli, dengan kandungan nutrisi yang kumplit untuk kenari, rendah lemak, multi vitamin, protein dan masih banyak lagi. Berikut adalah tabel kandungan yang terdapat dalam bok choy klik gambar untuk memperbesar tabel.

Sotong : Anda dapat memberikan sotong yang kaya akan asam float, protein dan lemak jika diperlukan, karena komposisi bijian dan sayuran diatas sebenarnya sudah mencukupi nutrisi yang dibutuhkan kenari.

Eggs Food: Eggs food biasa digunakan oleh banyak peternak kenari saat masa ternak atau kenari mabung karena eggs food mengandung biotin yang membuat kenari akan cepat memulihkan kondisi dan mempercepat proses penumbuhan bulu.

Metode Peracikan Pakan Kering Untuk Kenari Juara

Ada 2 metode yang biasa dilakukan manstah kenari dalam menyajikan pakan, pertama secara kering ( yang standard dilakukan ) dan penyajian dengan perendaman bijian terlebih dahulu atau lebih familiar dikenal dengan metode soak seeds.

Sebelum melanjutkan saya sarankan untuk membaca artikel ini dahulu



Metode penyuguhan bijian kering ialah cara paling sering kita gunakan dalam pemberian pakan dimana anda dapat mencampur bijian yang telah dijelaskan diatas dalam satu wadah, sedangkan buah dan sayuran dapat anda sajikan juga sebagai extra fooding. Tetapi jika anda tidak punya stock bijian yang beragam anda dapat dengan praktis menyajikanya dengan memiliki produk dari benelux primus untuk kenari, produk yang berasal dari belgia ini mengandung komposisi yang kumplit seperti beberapa jenis bijian yang telah kita bahas sebelumnya, mencegah kenari kegemukan, fit saat mastering dan membuat kenari joss saat lomba.



Komposisi Bijiaan dari benelux primus untuk kenari

- Canary Seeds
- Niger Seeds
- Rape Seed
- Hempseed / Fumayin
- Oat
- Lin Seeds
- Vitamin Biskuit

Untuk Pembelian Hub: Bapak EKA 085718230420 / 7D3479FD 

Racikan Perendamanan Bijian ( Soak Seed )

Metode ini sangat dianjurkan oleh semua peternak kenari karena pakan akan lebih kaya akan nutrisi untuk kenari malah saat dalam keadaan terendam dan ini tidak didapatkan pada bijian kering, pokoke gak osah panjang lebar dengan keadaan terendam bijian akan kaya akan vitamin dan mineral, kenari akan cinta itu, Tetapi bagaimana cara merendam bijian untuk kenari?

1. Anda dapat mengunakan ember kecil atau nampan yang bisa digunakan untuk meletakan semua bijian.
2. Pastikan canary seeds, fumayin, oat, rape seeds, milet ada disana. Tidak dianjurkan menggunakan pelet atau pakan yang lebur ada di dalam air.
3. Rendam selama 12 - 24 jam.
4. Selama masa perendaman buang air lama dan bilas dengan air baru 2 jam sekali tetapi jika ingin bijian tetap bersih lakukan itu sesering mungkin.
5. Jangan terlalu lama merendam bijian batas maksimal seharian atau 24 jam, jika terlalu lama akan membuat biji malah akan bertunas.
6. Sajikan dalam keadaan sedikit basah kepada kenari.


Cara Lain Perendaman Pakan

1. Siapkan botol cola plastik yang telah dicuci bersih.
2. Belah menjadi 2 bagian.
3. Bolongi tutup botol dengan paku agar air dapat mengalir.
4. Masukan bijian yang akan direndam dan buang air lama lalu lakukan pembilasan dengan air baru sesering mungkin praktis bisa dengan menggunakan keran.
5. Sajikan terpisah bersama bok choy, wortel, brokoli sebagai EF
6. Jangan lupa berikan juga satu sendok teh eggs food sebagai sumber protein setiap 3 hari sekali ditempat terpisah.
7. Lakukan ini 1-2 bulan sebelum lomba, kenari akan lebih gacor dari sebelumnya.



Download Dan Dengar Suara Cucak Ijo

Suara kicauan burung cucak ijo merupakan salah satu kicauan yang paling populer di indonesia, suara burung / kicauan burung cucak ijo juga bisa dikatakan tidak kalah menarik dengan suara burung kacer maupun burung murai, di arena lomba maupun kelas latber cucak ijo juga menjadi salah satu burung yang banyak di minati, dengan kicauan nya yang bagus wajar saja jika burung cucak ijo di hargai cukup mahal apalagi cucak ijo yang memiliki KTP banyuwangi yang bisanya memiliki postur lebih besar jika di bandingkan dengan burung cucak ijo lainya.

Dengar Suara Cucak Ijo


mungkin masalah harga bisa menjadi kendala bagi anda yang ingin memelihara / sekedar mendengarkan kicauan burung cucak hijau, tapi tenang saja jiak anda ingin mendengarkan kicauan burung cucak ijo silahkan download beberapa suara burung cucak ijo yang bisa jadi bisa menentramkan hati anda maupun bisa juga anda jadikan teman untuk burung cucak ijo anda di rumah silahkan download dan dengar suara burung cucak ijo di link di bawah ini : 


Jika ada file / link yang rusak segera saja hubungi di facebook burung master yang ada di pojok kanan atas, terimakasih :)
Sumber gambar :
www.gacormania.com

Perawatan lovebird untuk lomba

Perawatan pada burung lovebird ketika menjelang dibawa lomba sebenarnya tidak terlalu jauh berbeda dengan ketika perawatan hariannya. Kunci kesuksesan perawatan burung menjelang lomba yaitu, kita bisa mengenal karakter dan setelan mood birahi burung.

Ketika kita mengenal mood birahi burung dengan baik, maka kita akan lebih mudah memberikan perlakuan dan perawatan pada lovebird menjelang lomba.
lovebird, lomba lovebird
Lomba lovebird

Berikut ini perawatan lovebird menjelang dibawa lomba.

  1. Berikan bijian extra fooding 3 hari menjelang lomba, misal lomba minggu maka hari kamis kita sudah mulai memberi EF biji-bijian.
  2. Menjelang 2 hari sebelum lomba, biasakan penjemuran maksimal 20 menit cukup.
  3. Menjelang naik gantangan 1 jam sebelumnya, beberapa teman LB mania ada yang memberikan kangkung segar dan ada juga yang memberikan sawi segar.
  4. Akan lebih baik jika H-6 menjelang lomba, burung diisolasi dan tidak melihat atau mendengar burung sejenis/lovebird lain.

Perawatan setelah lomba.

Perawatan lovebird setelah lomba, bisa dengan menambahkan vitamin-vitamin burung ketika selesai lomba. Sedangkan perawatan bisa dikembalikan pada perlakuan dan perawatan rutin harian seperti biasa.

Sukses Mengatasi Lovebird Over Birahi Sebelum Lomba

Keadaan yang tidak diingingkan adalah saat beberapa hari sebelum lomba si jawara malah keliatan gerak gerik kaya mau kawin, makin ganjen hampir semua lovebird seperti diajak kawin itulah dimana lovebird dikatakan OB. Pada saat mengikuti lomba lovebird mania semua menginginkan lovebird gacor dan lebih sering bunyi oleh karena itu pakan yang mengandung nutrisi sempurna sangat diperlukan agar stamina dan kondisi lovebird joss terus, tetapi terkadang pakan yang diberikan mengandung protein melebihi apa yang dibutuhkan untuk takaran lovebird lomba sehingga si lovebird birahi dan minta kawin. ( baca juga : formula jitu buat lovebird gacor dan ngekek panjang )

Sebenarnya banyak faktor yang membuat lovebird jadi over birahi atau ngleper selain pakan, mulai dari bawaan lovebird betina  ( jantan jarang ) di umur 8 bulan ke atas di mana memang sulit untuk mengatasi keadaan lovebird dalam kondisi seperti ini.

lovebird over birahi


Belum lagi sifat agresif lovebird ketika over birahi, seringnya mereka seperti mengawini "tangkringan" ini adalah sifat buruk lovebird yang ialah ciri ketika OB hal tersebut sering terjadi dimana birahi memuncak saat mereka dewasa. Lalu bagaimana cara sukses untuk menangani lovebird yang over birahi? mari kita baca tips nya dibawah ini.

Cara Penanganan Lovebird Yang Over Birahi

1. Penting untuk menghindari pakan yang mengandung protein, misalnya seperti kangkung dan jagung, untuk 1 batang kangkung beserta daunya kandungan protein yang dimiliki adalah 3 gram belum lagi untuk jagung seberat 100 gram kandungan protein yang ada adalah 4,1 gram padahal untuk menghindari lovebird dewasa over birahi kandungan protein tidak boleh mencapai 30 gram, jadi marilah perhitungkan seberapa banyak yang harus kita pakan berprotein pada saat lovebird ingin lomba, saran beri pakan kangkung 1 minggu sekali saja jika ingin mempersiapkanya saat lomba.
( Pakan rekomended sebelum lomba Benelux Primus )


2. Cara berikutnya adalah dengan menaruhnya dikandang umbaran sendirian, semakin besar kandang umbaranya semakin bagus, berikan tangkringan dua atau lebih agar lovebird dapat aktif, metode ini akan menguras tenaga lovebird dan berpeluang menurunkan over birahinya. Taro kandang umbaran ditempat yang sepi dan bebas dari suara lovebird lainya.

3. Lebih sering lah mandikan lovebird, Kegiataan memandikan lovebird harus lebih ditingkatkan karena lovebird akan lebih fresh saat mereka mandi dan seakan-akan hilang pikiran kotornya,haha dan pastikan lovebird mandi sampai basah kuyuk. Banyak dari kita memandikan lovebird yang OB sampai 3 kali dalem sehari, pagi, siang, malem tetapi hati-hati hindari pemandian saat malam hari karena banyak pengalaman setelah memandikan lovebird pada malam hari si lovebird malah sakit.

4. Kurangi durasi penjemuran, hal ini di lakukan agar lovebird tidak melihat keadaan sekitarnya yang akan membuat birahinya meningkat lagi makanya seperti metode kedua tadi di atas lovebird memang perlu untuk sendiri. Jadi cukup dengan angin-anginkan saja sekitar 1 jam dan masukan lovebird ke tempat isolasinya.

Tips menangani pleci macet di atas gantangan

Keluhan seputar permasalahan burung pleci yang gacor ketika masih di rumah atau di bawah, namun ketika digantang di perlombaan justru macet bunyi hanya loncat-loncat atau mencari kutu pada bulu/didis saja, merupakan problem yang sering dialami pleci mania.

Problem dan keluhan seperti di atas rasanya sering sekali dialami oleh pemain dan penghobi Pleci, bahkan saya sendiri juga mengalaminya. Pleci gacoan saya ketika di rumah ngalas ngeroll hampir tiada henti, ketika dijauhkan dari koloninya. Namun ketika digantang dalam latber, pleci justru diam dan macet bunyi loncat-loncat saja.

sangkar cungkok
Pleci siap lomba
Mencoba share permasalahan di sebuah forum penyuka Pleci, mendapat masukkan dan pencerahan untuk mengatasi problem tersebut. Menurut Sobat penghobi pleci lain, problem tersebut bisa diatasi dengan cara sebagai berikut.

Mengatasi pleci macet di atas gantangan lomba.

  1. Mandikan burung hingga setengah basah siang sebelum berangkat lomba, setelah kering bulunya, burung dikerodong.
  2. Jika ada pasangannya, satukan saja keduanya sampai ke arena lomba.
  3. Sampai arena lomba, burung betina bisa mulai dipisahkan dan kemudian gacoan pejantan bisa diberikan UH putih atau EF lain hingga kenyang.
Selain perawatan dan penanganan di atas, penambahan porsi jalan-jalan dan jam terbang pleci untuk dibawa pada sebuah lomba atau latber juga berperan dalam membentuk mental dan kebiasaan burung Pleci. 

Selain membawa pada sebuah latber, membawa burung untuk dilatih mentalnya juga bisa dengan membawanya ke kios burung yang ramai dan bising. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.


Sumber foto : grup facebokk pleci mata puteh.

Kegunaan beberapa buah untuk Pleci

Sobat kicau mania penyuka burung Pleci tentu sering memberikan beberapa buah seperti pisang, tomat, pear, apel, mentimun dan pepaya untuk burung Pleci kesayangannya, tapi tahukan sobat Pleman tentang tujuan dan manfaat masing-masing buah tersebut bagi burung Pleci jagoan Anda.

Tentu kita juga perlu mengetahui masing-masing manfaat buah-buahan tersebut untuk Pleci, sehingga pemberian buah bisa tepat dan benar sesuai dengan kondisi dan mood burung. 

buah untuk burung, pleci
Aneka buah-buahan segar
Artikel ini saya dapat dari forum-forum burung dan saya rangkum kembali agar lebih mudah dibaca dan semoga ada manfaat baiknya bagi Sobat Pleci Mania.

Manfaat dan efek buah di bawah ini bagi Pleci.

  • Tomat, sering digunakan untuk meredam dan menurunkan birahi pleci jika berlebihan, beberapa Pleman biasa memberikan sedikit tomat menjelang lomba untuk menstabilkan birahi Pleci.
  • Apel, beberapa Pleci mania memberikan apel supaya burung lebih bersemangat dan lebih rajin berbunyi ketika di atas gantangan lomba, biasa diberikan pada hari lomba.
  • Gambas atau oyong, digunakan untuk diet atau mengkuruskan burung pleci. Oyong sering digunakan untuk mempercepat ganti bulu dan saya sendiri sudah membuktikan, pleci kesayangan saya bulu-bulu lamanya rontok pasca mengkonsumsi buah gambas.
  • Pisang, Pleci mania sering memberikan pisang sebagai pakan tambahan yang bertujuan supaya burung lebih kenyang menjelang naik kontes lomba, pisang bisa dijadikan EF karena mengandung zat besi.
  • Pear, sering diberikan pada pleci agar suara Pleci lebih jernih dan juga buah tersebut bisa membantu menurunkan birahi pleci setelah dinaikkan menjelang lomba. Biasanya pear diberikan 2 hari setelah lomba.
  • Mentimun,  diberikan pada Pleci supaya burung lebih tenang dan bisa menetralisir birahi burung pleci setelah lomba.
  • Pepaya, buah tersebut bisa melancarkan metabolisme dan sistem pencernaan burung. Berikan pepaya pada Pleci 2 hari berturut-turut setelah lomba.
Demikian, ulasan tentang manfaat dan efek masing-masing buah untuk Pleci. Semoga bisa bermanfaat dan juga sebagai gambaran sobat Pleman dalam memberikan buah-buahan supaya disesuaikan dengan kondisi burung.

Supaya pleci monty mempunyai mental lomba

Pertanyaan seputar Pleci jenis montanus atau biasa disebut monty yang cukup umum dan sering ditanyakan yaitu seputar mempersiapkan mental pleci monty supaya ketika di atas gantangan lomba bisa jalan dan berkicau nagen.

Jenis pleci monty memang cukup banyak disukai oleh penyuka burung kacamata, selain harga masih cukup terjangkau, pleci montanus juga berpostur tubuh lebih besar dibanding jenis dakun macok atau dakun maput dan buxtomi biasa.

montanus, pleci gunung, monty
Pleci gunung atau montanus
Pleci monty memiliki ciri bagian dada putih abu-abu dengan badan lebih besar dan panjang hampir sama dengan jenis auriventer. Karena badan dan postur lebih besar, menjadikan pleci montanus memiliki kicauan yang lebih keras dan lantang dibanding jenis dakun biasa yang lebih kecil posturnya.

Montanus memiliki kekurangan yaitu burung lebih terkesan agresif dan cukup membutuhkan kesabaran untuk bisa menjinakkan burung tersebut hingga siap diadu di atas gantangan lomba. Beberapa kicau mania penyuka pleci monty biasa memperlakukan khusus supaya montanus mau dan bisa bersifat lebih tenang dan tidak takut pada manusia, dan syukur bisa nagen ketika berkicau di atas gantangan.

Berikut ini tips yang dilakukan monty mania untuk menjadikan burung lebih jinak dan tenang.

  • Biasakan menggantang sangkar di tempat yang rendah dan banyak dilallui oleh orang.
  • Sering membawa jalan-jalan sore ke rumah teman atau ke kios-kios burung yang ramai, dalam perjalanan membawanya juga tanpa kerodong atau tutup sangkar.
  • Memberi untulan, ada juga monty mania yang sengaja memasukkan burung pleci dakun sebagai untulan ke dalam sangkar monty. Jika monty terlihat mengejar-ngejar dakun dan mengusirnya, hal tersebut menandakan burung sudah mulai tumbuh mentalnya. Pada tahap tersebut jika burung dakun sudah dikejar-kejar terus maka segera dipisah dan masukkan ke dalam sangkar sendiri namun posisi sangkar dijejer mepet supaya monty bisa tumbuh mentalnya melihat dakun untulan tersebut.
Menurut Pleci mania penyuka jenis monty, cara ketiga dirasa cukup berhasil dan montanus terlihat semakin gacor dan ketika diikutkan lomba dalam kelas dakun, montanus cukup efektif berkicau dan bisa nagen di atas gantangan.

Sumber foto : grup facebook montanus united

Perawatan harian burung lovebird

Burung lovebird merupakan burung yang suka menggerat kayu, jadi untuk kandang yang tepat untuk lovebird gunakanlah jenis kandang yang memiliki jeruji dari besi atau kawat. Biasanya lovebird dimasukkan dalam kandang besi bundar memanjang atau kandang kotak besar jika akan dijodohkan.

Kandang untuk lovebird pilihlah jeruji besinya yang aman dan bersih, atau akan lebih baik jika sudah dicat dan bersih, mengingat lovebird senang sekali merambat pada jari-jari sangkar dengan cara menggigit jeruji sangkar. Jadi jika jeruji sangkar tidak bersih bisa mengakibatkan burung terkena racun dari besi.
lovebird
Lovebird

Pakan untuk lovebird.

Pemberian pakan untuk lovebird usahakan cukup variatif dan selalu tercukupi kebutuhan gizi, nutrisi, vitamin dan juga kebutuhan mineralnya. Pakan yang baik dan menunjang kesehatan burung yaitu jenis pakan yang mengandung protein, karbohidrat dan juga vitamin-vitamin seperti A, D3, E, B1, B2, B3 (Nicotimanide) B6, B12, C dan K3. Selain vitamin tersebut, pakan juga perlu mengandung zat esensial seperti D-L Methionine, I-Lisin HC1, Folic Acid sedangkan zat-zat tersebut biasanya sudah terkandung di dalam vitamin B.
sangkar lovebird
Mayoritas menggunakan model sangkar besi bulat untuk lovebird
Selain vitamin dan zat-zat esensial di atas, kebutuhan akan mineral juga dibutuhkan untuk mencukupi kebutuhan nutrisi untuk perkembangan darah dan tulang, keseimbangan cairan tubuh, syaraf, semua fungsi sistem pembuluh darah dan lainnya.

Adapun mineral yang dibutuhkan untuk lovebird adalah berupa calcium, phospor, Iron, Manganase, Iodium, Cuprum, Zinccum, Magnesium, Sodium Chlorin dan Kalium. Dikutip dari blog omkicau.

Makanan harian yang cocok untuk lovebird.

  • Mix biji-bijian, pakan jenis biji-bijian yang sudah dimix/dicampur ini mudah kita dapatkan di pasar-pasar atau kios burung.
  • Sayuran segar, berikan juga sayuran segar sebagai tambahan pakan di sangkar karena LB sangat menyukai jenis pakan sayuran seperti jagung muda, sawi hijau, kangkung, sawi putih dll.
  • Asinan sebagai tambahan pakan untuk kalsium bisa dengan memberikan kulit sotong di dalam sangkarnya.
  • Sebagai pakan tambahan berupa EF bisa dengan memberi Biji bunga matahari, kedelai, kacang merahm kacang hijau dan lainnya dengan jenis pakan biji-bijian.

Beberapa model tangkringan sangkar Pleci

Bagi teman-teman Pleman, setting model tangkringan dalam sangkar untuk burung pleci merupakan faktor yang bisa mendongkrak kinerja Pleci juga ketika di atas gantangan lomba. Model tangkringan, kayu yang digunakan dan juga diameter kayu dipercaya mampu mendongkrak kinerja Pleci ketika berlomba.

Sembari berkoloni atau mengikuti berbagai lomba burung Pleci, saya mencoba sambil memperhatikan model-model tangkringan sangkar Pleci.
tangkringan pleci
Model tangkringan silang

Adapun yang umum dan sering digunakan oleh Pleci Mania yaitu sebagai berikut.

Model tangkringan huruf T

Model tangkringan ini berbentuk satu buah tangkringan di tengah, kemudian tangkringan satunya berdiri pada tangkringan utama membentuk huruf T ditengah.

Model tangkringan huruf V

Model ini berbentuk, satu tangkringan di tengah bawah, kemudian dua tangkringan di atas diantara tangkringan yang tengah namun sejajar tidak menyilang.

Model tangkringan Tangga.

Model ini satu tangkringan di bawah dan satunya di atas namun dalam posisi sejajar seperti tangga, model ini paling banyak digunakan oleh Pleman.

Model tangkringan silang.

Model tangkringan silang yaitu satu tangkringan di bawah dan satunya di atas namun saling bersilangan/berpotongan tidak sejajar.

Model tangkringan sejajar setengah.

Pada model ini satu tangkringan di bawah dan satunya di atas namun panjang kayu tangkringan hanya setengah dari kayu tangkringan di bawahnya.

Apapun model tangkringannya, pilih kayu terbaik dan pilih juga diameter kayu yang sesuai dengan kaki burung Pleci yang kecil. Biasanya pleci mania sering menggunakan kayu asam yang kering dengan diameter kayu sekitar 0,5 cm saja atau ada juga yang menggunakan kayu pohon perdu dengan diameter sekitar 2-3 mm saja.

Kenali kode wadah plastik bekas untuk menyimpan makanan burung

Menyimpan makanan burung seperti minuman buatan atau voer kering ternyata harus memperhatikan wadah plastik yang kita gunakan, mengingat tidak semua wadah plastik bekas aman dan boleh digunakan untuk berulang kali.

Untuk mengetahui wadah-wadah plastik bekas boleh digunakan sampai berkali-kali biasanya di bawah wadah plastik tersebut terdapat kode-kode yang menjelaskan plastik bisa digunakan ulang atau tidak.

Kode pada kemasan plastik
Berikut ini kode-kode dalam kemasan plastik yang perlu sobat kicau mania ketahui juga, jika akan menggunakan wadah plastik bekas sebagai penyimpan pakan burung di rumah.

PET atau PETE

Kode tersebut memiliki pengertian Polyethylene terephthalate, artinya botol tersebut hanya boleh digunakan 1 kali saja karena botol jika digunakan sampai 2 kali lebih berpotensi memancarkan logam berat Antimoni.

HDP atau HDPE

Plastik atau botol plastik dengan kode tersebut memberikan arahan bahwa plastik jenis tersebut baik dan aman digunakan sampai berkali-kali atau diulang.

PVC atau 3V

Polyvinyl cloride sangat berbahaya jika Anda memakainya sampai berulang-ulang, karena plastik jenis PVC memancarkan kimia beracun yang bisa mempengaruhi hormon dalam tubuh manusia atau burung.

LDPE

Low Density Polyethylene, plastik jenis ini biasanya digunakan untuk membuat berbagai jenis kantung plastik dan tidak menyebabkan resiko apapun bagi kesehatan manusia atau mahluk hidup pada umumnya.

PP

Polypopylene, plastik dengan kode PP ini banyak digunakan untuk kemasan makanan seperti sirup atau yogurt. Jenis plastik dengan kode PP aman digunakan berulang dan tidak beresiko bagi kesehatan.

PS

PS atau Polystyrene merupakan jenis plastik yang berbahaya jika digunakan sampai berulang-ulang karena plastik dengan kode PS ini memancarkan karsinogen yang berbahaya untuk kesehatan. Plastik jenis ini biasanya banyak digunakan sebagai pembungkus makanan.

PC atau Polycarbonate.

Plastik jenis Polycarbonate merupakan plastik yang paling jelek jika digunakan sebagai bungkus makanan, karena PC mengandung Bisphenol A atau BPA yang bisa menimbulkan masalah pada endoktrin mahluk hidup jika tertelan ke dalam pencernaan.

Jadi ketika kicau mania akan membungkus makanan burung atau menyimpan makanan kering seperti voer atau minuman burung buatan sendiri alangkah baiknya jika kita melihat kode yang terdapat pada botol plastik yang akan kita gunakan, apakah aman dan baik bagi kesehatan burung atau tidak.

Tips dan cara memilih lovebird bagus

Akhir-akhir ini kelas lovebird sepertinya kembali ramai dan banyak peminatnya, sehingga penyuka dan pencari burung Lovebird kembali bergairah dan mulai ada kenaikan harga kembali untuk lovebird bakalan.


Jika Anda kebetulan ingin membeli lovebird bakalan dan ingin membeli yang bagus, akan lebih baik jika Anda mengajak teman yang biasa bermain/memelihara lovebird atau cari tahu terlebih dahulu kriteria dan cara memilih burung lovebird bakalan yang bagus.
memilih lovebird
Memilih lovebird
Beberapa hal yang perlu Anda perhatikan ketika memilih burung lovebird bakalan yang bagus, berikut ini hal yang perlu Anda jadikan acuan.
  1. Bagian paruh, pilih lovebird dengan paruh pada pangkalnya lebar, tebal besar dan panjang serta terlihat kuat dan kokoh.
  2. Kepala besar, lovebird dengan kepala yang besar menandakan burung memiliki mental tempur yang bagus.
  3. Badan lovebird, burung dengan badan sedang dengan bagian leher, badan dan ekor terlihat proporsional menandakn burung bagus.
  4. Akan lebih baik jika bagian dada burung berdada lebar.
  5. Pilihlah burung dengan sayap yang mengapit rapat, kaki mencengkeram kuat dan kering, hal tersebut menandakan burung sehat.
  6. Burung terlihat lincah dan memiliki nafsu makan yang besar, menandakan burung bermental bagus dan sehat.
  7. Bagian leher panjang dan kuat, bisa menggambarkan burung memiliki suara dan power yang kuat.
  8. Pilih burung dengan bola mata besar dan bersinar, burung dengan mata seperti itu menandakan burung bisa bersuara gacor.

Daftar Peternak dan Penangkaran Lovebird di Indonesia

Banyak dari kita semua mungkin ragu untuk membeli lovebird dari pedagang lansung ini dikarenakan banyak pedagang terlalu cuek dengan binatang daganganya sehingga sering kita mendapati lovebird seperti tidak fit atau malahan sakit, belum lagi cara perawatan yang terlihat asal-asalan dimana sangkar umbaran kecil yang kumuh bisa diiisi dengan puluhan lovebird terlebih lagi pakan yang seperti tidak layak konsumsi dan beberapa perawatan penting lain yang mungkin tidak dilakukan.

peternak lovebird


Hal ini mendorong banyak lovebird hunter mengambil cara lain unutk mendapatkan lovebird dambaanya seperti mendapatkan lovebird dari social media seperti beberapa group facebook yang memang khusus sebagai sarana jual beli lovebird contohnya Lovebird Lovers Indonesia ini adalah salah satu group facebook yang memperbolehkan membernya untuk berbagi informasi ataupun sebagai sarana jual beli.


Tetapi karena beberapa hal banyak transaksi jual burung melalui online mendapat hambatan karena jarak ataupun banyaknya kasus penipuan. Oleh karena itu metode pembelian lovebird paling tepat dan aman adalah membeli lansung ke penangkaran dan peternak burung, berikut saya akan membagikan beberapa daftar alamat peternak dan penangkar burung anda dapat mencocokan dengan tempat anda berada.

( baca juga : cara beternak lovebird yang terbukti berhasil )

List Daftar Penangkaran dan Peternak lovebird 

White BF Jakarta
Jalan raya kampung sawah nomor 89 RT 003 / RW 002
Pondok Gede - Jakarta Timur

Datuk Tanbaro BF
Jalan jauhari no 100 RT 006 / RW 004
Jati Asih, Pondok Gede - Jakarta Timur

AGM Bird Farm
Jl raya setu cipayung no 10
Cilangkap - Jakarta Timur

Pecox BF Surabaya
Jln bumi sari praja no 1
Surabaya - Jawa Timur
Contact: 081217017456

Liontin BF Boyolali
Contact: 081806606935 / 08156531190

Matena BF
Jl. Mampang prapatan XV-B No 44B RT 12 / RW 05
Jakarta Selatan
Contact: Pin 2A24CC4C / 081299135811

Excellent BF Jogja
Jalan raya magelang no 118 B jogja
Yogyakarta
Contact: 087738057000

Om lala Farm
Dukuh karangdowo RT 02 / RW 01, Desa Kutoharjo
Pati - Jawa Timur
Contact: 08562658800

Ebod Jaya Farm
Jl. kampung pengasinan no 68 RT 003 / RW 027
Rawalumbu - Bekasi

Luwes Bird Farm
Jl Brigjen katamso no 70 mojosongo
Surakarta - Solo
081390986789

Jaya Parm Bird Shop
Jln. bintang no 301, medan timur
Sambu baru - Kota Medan
0823 48933222

Perlu diperhatikan bahwa jika ingin melakukan pembelian dan transaksi pastikan anda mengunjungi penangkaranya langsung, pilih lovebird yang sudah kita lihat secara fisik dan tawar menawar lalu sikat.


*sumber omkicau

Tahapan menyiapkan burung pleci untuk lomba

Mempersiapkan burung Pleci untuk dibawa pada sebuah kompetisi atau lomba membutuhkan proses dan tahapan, sehingga burung jagoan pun yang baru saja dibeli apalagi pleci ombyokan tidak bisa langsung dibawa ke sebuah perlombaan dan berharap bisa tampil atau mampu bersaing dengan Pleci lainnya.

Jika kita memaksakan burung bakalan atau burung yang belum terlatih dan dipersiapkan untuk sebuah kompetisi hanya akan membuat burung semakin terpuruk dan tentunya membuat pemiliknya kecewa berat, kekecewaan yang terulang-ulang tersebut yang sering menjadikan Pleci mania menjadi patah arang dan enggan membawa burung jagoannya ke arena lomba.

auriventer, sangkar cungkok
Persiapankan mental pleci sebelum dibawa pada lomba
Menurut senior-senior pemain Pleci, sekalipun kita membeli burung jadi dan siap tempur, kita tetap harus mempersiapkan tahapannya terlebih dahulu sebelum kita membawanya ke arena lomba. Berikut ini tahapan-tahapan mempersiapkan burung Pleci baru untuk dibawa pada arena perlombaan.

  1. Ketika baru sampai rumah, berikan pakan voer kering dengan vitamin burung penambah stamina dan EF selama 3 s/d 4 hari perlakuan khusus tersebut.
  2. Tempatkan Pleci baru kita sebagai pemimpin koloni di rumah kita, dengan cara jauhkan terlebih dahulu pejantan pleci pemimpin koloni sebelumnya yang cukup dominan dalam koloni di rumah kita. Lihat perilaku burung jagoan kita diantara koloni barunya, jika ada yang dirasa cukup mengganggu bisa dijauhkan terlebih dahulu agar jagoan Pleci kita bisa menguasai koloni barunya, hal tersebut bertujuan untuk meningkatkan mentalnya.
  3. Segera berikan atau carikan Pleci betina untuk jagoan baru milik kita, jika Pleci jantan didampingkan dengan betina maka hal tersebut mampu meningkatkan mood dan karakter petarung jagoan kita. Karena burung pleci bukan jenis burung petarung dan berjenis koloni, jadi untuk meningkatkan karakter tempurnya di gantangan bisa dengan menyediakan Pleci betina yang bisa dianalogikan sebagai bahan Pleci mempertahankan jodohnya sehingga menjadi bersifat petarung dengan Pleci jantan lainnya. Baca cara memilih betina yang cocok untuk Pleci kita.
  4. Lakukan perawatan rutin pada jagoan baru kita, misal penjemuran, pemberian EF, jadwal rutin diikutkan perlombaan dan  juga kapan Pleci akan digabungkan dengan betinannya serta waktu untuk dipisahkan dengan betinannya. Perlakuan rutin dan terulang menjadikan insting burung juga akan lebih terpoles dan terlatih, karakter dan sikap petarungnya akan lebih terasah jika burung sudah memiliki koloni dan siklus perawatan yang terjadwal.
  5. Karakter burung akan dapat kita pahami jika kita terbiasa dengan perawatan yang teratur dan rutin, kita lebih mudah mengatur setelan burung ketika akan naik gantangan lomba.
Untuk lebih mudah jika Anda membeli burung jadi dan siap lomba, Anda bisa menanyakan rawatan rutin dan sifat burung tersebut sebagai cara agar perawatan tidak berbeda jauh dengan pemilik sebelumnya. 

Setting model tengkrengan dan sangkar juga akan lebih baik tidak dirubah juga, maka akan lebih baik jika membeli burung jagoan bisa langsung dengan sangkarnya.

 

Rawatan cucak kombo bakalan supaya bunyi

Cucak kombo atau kecial kombo ketika sudah gacor dan rajin bunyi dengan tembakan-tembakan dan ropelan khasnya memang sangat menyenangkan untuk dinikmati maupun digunakan sebagai masteran/isian.
Namun membeli Cucak kombo jadi tentu harganya cukup mahal dan bisa sampai jutaan rupiah, membeli bakalan cucak kombo bisa menjadi alternatif memiliki burung cucak kombo dengan harga terjangkau dan murah.
cucak kombo, kecial kombo
Cucak kombo
Dengan merogoh dompet hanya sekitar 60 s/d 80ribuan saja kita sudah bisa memboyong bahan Cucak kombo di rumah, namun yang sering kali menjadi masalah adalah merawat bahan kecial kombo dikatakan sulit dan lama berkicau/bunyinya. 

Jika Anda baru saja membeli bakalan kecial kombo dan ingin tahu cara merawat kombo supaya mau bunyi, tidak ada salahnya mencoba tips di bawah ini dalam perawatannya.

Supaya cucak kombo cepat bunyi.

  1. Ketika baru saja membeli bahan kecial kombo, letakkan sangkar di tempat yang tenang dan jika perlu dikerodong selama beberapa hari dengan pakan berupa kroto dan air gula selalu tersedia dalam sangkar, pastikan burung kombo yang kita beli berjenis kelamin jantan.
  2. Pagi hari burung diembunkan hingga matahari terbit dan jemur selama 1-2 jam pada pagi hari.
  3. Selesai penjemuran, saya biasa mengganti air gula dan memberikan kroto 1 sendok makan dengan perkiraan untuk 1 hari.
  4. Selesai pemberian pakan berupa air gula, kroto dan air biasa diganti, burung biasa saya gantang di tempat yang jauh dari keramaian dan tenang.
  5. Usahakan sediakan juga burung lain yang lebih gacor dan rajin bunyi, seperti Ciblek atau Trucukan, sedangkan saya di rumah tersedia Kutilang yang gacor sehingga mampu memancing Cucak Kombo bakalan saya untuk berbunyi.
Cara di atas cukup sederhana dan tidak rumit, namun cukup efektif dan bisa membuat burung Cucak Kombo mau bunyi dalam waktu sekitar 2 mingguan burung sudah berkicau dengan tembakan-tembakan khasnya dan sesekali ngeropel/ngeroll. Silahkan Sobat coba sendiri di rumah dan semoga bisa berhasil, baca juga cara membedakan jenis kelamin cucak kombo.

Perawatan ciblek bakalan tangkapan hutan

Membeli burung Ciblek bakalan anakan beresiko mati jika tidak bisa merawatnya, sedangkan membeli Ciblek dewasa tangkapan hutan membutuhkan perawatan khusus dan ketelatenan agar burung bisa mau makan voer dan burung ciblek bisa menjadi jinak.

Harga Ciblek bakalan tangkapan hutan memang jauh lebih murah dibanding ciblek anakan, namun kita harus rajin dan telaten dalam perawatannya, karena jika salah dalam perawatan ciblek tangkapan hutan juga bisa menjadi stress atau bahkan mati.

ciblek kebun
Ciblek liar di hutan
Jika Anda kebetulan baru membeli burung Ciblek bakalan tangkapan hutan dewasa atau muda, Anda bisa mencoba cara di bawah ini untuk perawatannya.

Perawatan burung ciblek bakalan tangkapan hutan.

  1. Sebagai langkah awal yaitu dengan memperkenalkan burung pada habitat barunya berupa lingkungan manusia dan sangkarnya. Masukkan ciblek dalam sangkar kotak dengan full kerodong selama 3 hari berturut-turut, selama masa full kerodong ketersediaan pakan berupa kroto dan minuman harus selalu terkontrol dan tersedia.
  2. Setelah masa pengkerodongan untuk mengenalkan burung pada tempat pakan dan sangkarnya berhasil, selanjutnya waktunya melatih burung dengan pakan kering berupa voer. Pemberian voer bisa dicampur dengan komposisi kroto : voer sebagai berikut : H1 75%:25%, H2-3 50%:50%, H4-5 25%:75%. Pemberian pakan tersebut diberikan pada pagi hari dan sore hari, hasil apakah burung mau memakan voer atau tidak dapat kita amati dari kotoran/feses burung jika sudah coklat berwarna voer berarti burung sudah mau memakan voer.
  3. Pada tahapan selanjutnya ketika burung sudah mulai mau memakan voer, maka kroto bisa mulai kita selang-seling dengan ulat hongkong yang berwarna putih. Pada tahapan ini, pakan kroto bisa kita berikan 2 atau 3 hari sekali namun pakan EF berupa UH atau jangkrik kecil harus rutin kita berikan agar burung tidak drop karena hanya memakan voer kering saja.
Cara perawatan di atas menurut beberapa teman Ciblek mania, jika rutin dilakukan maka dalam waktu 3 atau 4 bulan burung sudah mulai mau berkicau, untuk proses penjinakkan juga bisa sambil dilakukan pada tahap-tahap awal perawatan ciblek bakalan tangkapan hutan. Proses penjinakkan ciblek bisa Anda baca di cara menjinakkan ciblek bakalan.

Ingat Sobat kicau mania, pemberian kroto, UH dan serangga kecil-kecil sangat menentukan performa harian Ciblek jadi meskipun burung sudah mau memakan voer, untuk pemberian kroto dan EF lain tetap harus diberikan setiap harinya.